Friday, November 22, 2024
34.7 C
Jayapura

Hanya Abisai Rollo yang Penuhi Syarat

Bakal Calon Ketua Pengprov IMI Papua

JAYAPURA – Tim penjaringan bakal calon Ketua Pengurus Provinsi Ikatan Motor Indonesia (IMI) Papua periode 2022-2026 mendapatkan 2 nama yakni Abisay Rollo dan Jhon Richard Banua. Namun dari dua nama bakal calon tersebut, sesuai dengan hasil verifikasi hanya Abisay Rollo yang dinyatakan memenuhi persyaratan maju sebagai bakal calon pada Musyawarah Provinsi (Musprov) IMI pada 20 Mei 2022.

“Pendaftaran kami buka pada 9-14 Mei dan hasil verifikasi dari 2 pendaftar sudah kembalikan berkas. 1 calon kami nyatakan tidak memenuhi syarat karena tidak didukung oleh minimal sepertiga dari klub yang terdaftar oleh IMI Pusat dan kekurangan ada beberapa poin dari tim penjaringan,” kata Ketua Tim Penjaringan Bakal Calon IMI Papua Andy Edi Jafar, Senin (16/5).

Kata Edi, berdasarkan hasil verifikasi bakal calon yang dianggap memenuhi untuk maju adalah Abisay Rollo. Termasuk didukung oleh 8 dan dinilai telah memenuhi syarat.

Baca Juga :  Pemain Senior Tetap Bertahan

“Hasil verifikasi kami, calon yang kami anggap sesuai adalah Bpk Abisay Rollo karena memenuhi syarat, yang tidak lolos Jhon Richard Banua karena tidak didukung oleh klub peserta Musprov dan surat pernyataan kesanggupan, termasuk uang pendaftaran dan harus pengembalian formulir pendaftaran harus dilakukan sendiri,” ujarnya.

Dirinya juga menuturkan, sesuai verifikasi IMI Pusat dan AR/ART, klub peserta Musprov minimal berumur 12 bulan kepengurusan dan pada Musprov kali ini 15 klub menjadi peserta Musprov.

“Jadi hasil verifikasi IMI Pusat, kita punya AD/ART klub peserta Musprov minimal umurnya 12 bulan kepengurusan, contoh ketika registrasi tahun 2018, 2019 mati, terus tahun 2022 mati. Kalau urus sekarang berarti umurnya tidak cukup 12 bulan jadi minimal 2021-2022. Jadi hasil verifikasi IMI Pusat dan sudah dinyatakan klub peserta Musprov itu ada 15 klub,” jelasnya.

Baca Juga :  Belum Ada Warning bagi Pelatih

Ketua Organizing Committee, Ninoy Ayomi menjelaskan rencana Musprov yang dijadwalkan di Kabupaten Biak Numfor akan dipindahkan dan dilaksanakan di Kota Jayapura sesuai dengan rapat bersama Organizing Committee dan Steering Committee serta dewan pembina IMI Papua.

“Pelaksanaan Musprov IMI Papua akan dilaksanakan pada 20 Mei 2022, pertama rencana di Biak. Namun hasil rapat OC dan SC dan dewan pembina, kami akhirnya dengan berbagai pertimbangan dilakukan di Kota Jayapura, kalau untuk tanggal pelaksanaan tidak mengalami pergantian yang kita gelar di Hotel Yasmin pada 20 Mei. Sebelum Musprov beberapa hari kedepan kami akan beritahukan kepada bakal calon untuk lokasi pelaksanaan Musprov,” pungkasnya. (eri/wen)

Bakal Calon Ketua Pengprov IMI Papua

JAYAPURA – Tim penjaringan bakal calon Ketua Pengurus Provinsi Ikatan Motor Indonesia (IMI) Papua periode 2022-2026 mendapatkan 2 nama yakni Abisay Rollo dan Jhon Richard Banua. Namun dari dua nama bakal calon tersebut, sesuai dengan hasil verifikasi hanya Abisay Rollo yang dinyatakan memenuhi persyaratan maju sebagai bakal calon pada Musyawarah Provinsi (Musprov) IMI pada 20 Mei 2022.

“Pendaftaran kami buka pada 9-14 Mei dan hasil verifikasi dari 2 pendaftar sudah kembalikan berkas. 1 calon kami nyatakan tidak memenuhi syarat karena tidak didukung oleh minimal sepertiga dari klub yang terdaftar oleh IMI Pusat dan kekurangan ada beberapa poin dari tim penjaringan,” kata Ketua Tim Penjaringan Bakal Calon IMI Papua Andy Edi Jafar, Senin (16/5).

Kata Edi, berdasarkan hasil verifikasi bakal calon yang dianggap memenuhi untuk maju adalah Abisay Rollo. Termasuk didukung oleh 8 dan dinilai telah memenuhi syarat.

Baca Juga :  Stadion Katalpal Siap Digunakan Porprov

“Hasil verifikasi kami, calon yang kami anggap sesuai adalah Bpk Abisay Rollo karena memenuhi syarat, yang tidak lolos Jhon Richard Banua karena tidak didukung oleh klub peserta Musprov dan surat pernyataan kesanggupan, termasuk uang pendaftaran dan harus pengembalian formulir pendaftaran harus dilakukan sendiri,” ujarnya.

Dirinya juga menuturkan, sesuai verifikasi IMI Pusat dan AR/ART, klub peserta Musprov minimal berumur 12 bulan kepengurusan dan pada Musprov kali ini 15 klub menjadi peserta Musprov.

“Jadi hasil verifikasi IMI Pusat, kita punya AD/ART klub peserta Musprov minimal umurnya 12 bulan kepengurusan, contoh ketika registrasi tahun 2018, 2019 mati, terus tahun 2022 mati. Kalau urus sekarang berarti umurnya tidak cukup 12 bulan jadi minimal 2021-2022. Jadi hasil verifikasi IMI Pusat dan sudah dinyatakan klub peserta Musprov itu ada 15 klub,” jelasnya.

Baca Juga :  Papua Raih Harapan 2 pada Cabang 1 Juz dan Tilawah Putra

Ketua Organizing Committee, Ninoy Ayomi menjelaskan rencana Musprov yang dijadwalkan di Kabupaten Biak Numfor akan dipindahkan dan dilaksanakan di Kota Jayapura sesuai dengan rapat bersama Organizing Committee dan Steering Committee serta dewan pembina IMI Papua.

“Pelaksanaan Musprov IMI Papua akan dilaksanakan pada 20 Mei 2022, pertama rencana di Biak. Namun hasil rapat OC dan SC dan dewan pembina, kami akhirnya dengan berbagai pertimbangan dilakukan di Kota Jayapura, kalau untuk tanggal pelaksanaan tidak mengalami pergantian yang kita gelar di Hotel Yasmin pada 20 Mei. Sebelum Musprov beberapa hari kedepan kami akan beritahukan kepada bakal calon untuk lokasi pelaksanaan Musprov,” pungkasnya. (eri/wen)

Berita Terbaru

Artikel Lainnya