Monday, July 1, 2024
23.7 C
Jayapura

Kampus Yantek, Upaya PLN Tingkatkan Pelayanan Kepada Pelanggan

JAYAPURA – PT PLN (Persero) Unit Induk Wilayah (UIW) Papua dan Papua Barat menggelar Kegiatan Capacity building bertajuk Kampus Yantek Gelombang I Tahun 2024 di Jayapura, Papua. Kegiatan ini dilaksanakan untuk memberikan pemahaman yang lebih komprehensif kepada para petugas pelayanan Teknik (Yantek) PLN tentang kegiatan operasional di lapangan.

   “Kampus Yantek merupakan salah satu upaya PLN untuk meningkatkan kualitas pelayanan kepada pelanggan,” ujar General Manager PLN UIW Papua dan Papua Barat, Budiono. “Melalui pelatihan ini, diharapkan para petugas Yantek dapat bekerja dengan lebih profesional, aman, dan efisien.” Lanjutnya.

  Selama pelaksanaan Kampus Yantek ini, para petugas Yantek diberikan materi dan pemahaman terkait Budaya K3 (Keselamatan dan Kesehatan Kerja), SOP (Standard Operational Procedure) Kerja, Penerapan PS4 (Perilaku Sikap Senyum Salam Sapa), dan YO (Yantek Optimization).

Baca Juga :  OJK: Belum Ada Laporan  Judi Online di Papua Selatan 

  Peserta Kampus Yantek juga diberikan kesempatan untuk menerapkan secara langsung ilmu yang diperoleh melalui praktek pemeliharaan Jaringan Tegangan Menengah (JTM), Gardu, dan Jaringan Tegangan Rendah (JTR). Selain untuk memberikan gambaran nyata kepada para peserta, praktek ini juga digunakan untuk mengukur sejauh mana para peserta memahami ilmu yang diberikan.

   Total sebanyak 28 orang peserta dari Petugas Yantek yang tersebar di wilayah kerja PLN Jayapura mengikuti pelatihan Kampus Yantek ini. Selain di Jayapura, Kampus Yantek juga dilaksanakan secara tersebar di Kota-Kota lain di Papua seperti Sorong, Manokwari, Timika, Nabire, Biak, Wamena, dan Merauke.

  “Dengan adanya pelatihan ini diharapkan para petugas Yantek di lapangan dapat memberikan pelayanan yang lebih baik kepada pelanggan serta mengurangi risiko terjadinya kecelakaan kerja,” tambah Budiono.

Baca Juga :  Aspek Etico-Medicolegal Harus Terus Diperhatikan

   Budiono juga berharap agar Kampus Yantek dapat dilaksanakan secara berkelanjutan sehingga semakin banyak petugas Yantek yang mendapatkan pelatihan ini. “Kami juga akan terus berinovasi dan meningkatkan kualitas pelatihan agar para petugas Yantek dapat terus berkembang dan memberikan pelayanan terbaik bagi pelanggan,” tutup Budiono.(*/humas)

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

JAYAPURA – PT PLN (Persero) Unit Induk Wilayah (UIW) Papua dan Papua Barat menggelar Kegiatan Capacity building bertajuk Kampus Yantek Gelombang I Tahun 2024 di Jayapura, Papua. Kegiatan ini dilaksanakan untuk memberikan pemahaman yang lebih komprehensif kepada para petugas pelayanan Teknik (Yantek) PLN tentang kegiatan operasional di lapangan.

   “Kampus Yantek merupakan salah satu upaya PLN untuk meningkatkan kualitas pelayanan kepada pelanggan,” ujar General Manager PLN UIW Papua dan Papua Barat, Budiono. “Melalui pelatihan ini, diharapkan para petugas Yantek dapat bekerja dengan lebih profesional, aman, dan efisien.” Lanjutnya.

  Selama pelaksanaan Kampus Yantek ini, para petugas Yantek diberikan materi dan pemahaman terkait Budaya K3 (Keselamatan dan Kesehatan Kerja), SOP (Standard Operational Procedure) Kerja, Penerapan PS4 (Perilaku Sikap Senyum Salam Sapa), dan YO (Yantek Optimization).

Baca Juga :  Bermuatan 11 Penumpang, Sam Air Tergelincir di Beoga

  Peserta Kampus Yantek juga diberikan kesempatan untuk menerapkan secara langsung ilmu yang diperoleh melalui praktek pemeliharaan Jaringan Tegangan Menengah (JTM), Gardu, dan Jaringan Tegangan Rendah (JTR). Selain untuk memberikan gambaran nyata kepada para peserta, praktek ini juga digunakan untuk mengukur sejauh mana para peserta memahami ilmu yang diberikan.

   Total sebanyak 28 orang peserta dari Petugas Yantek yang tersebar di wilayah kerja PLN Jayapura mengikuti pelatihan Kampus Yantek ini. Selain di Jayapura, Kampus Yantek juga dilaksanakan secara tersebar di Kota-Kota lain di Papua seperti Sorong, Manokwari, Timika, Nabire, Biak, Wamena, dan Merauke.

  “Dengan adanya pelatihan ini diharapkan para petugas Yantek di lapangan dapat memberikan pelayanan yang lebih baik kepada pelanggan serta mengurangi risiko terjadinya kecelakaan kerja,” tambah Budiono.

Baca Juga :  Mangrove Tak Hanya Ekosistem Tapi Pendidikan Karakter

   Budiono juga berharap agar Kampus Yantek dapat dilaksanakan secara berkelanjutan sehingga semakin banyak petugas Yantek yang mendapatkan pelatihan ini. “Kami juga akan terus berinovasi dan meningkatkan kualitas pelatihan agar para petugas Yantek dapat terus berkembang dan memberikan pelayanan terbaik bagi pelanggan,” tutup Budiono.(*/humas)

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

Berita Terbaru

Artikel Lainnya