Monday, July 1, 2024
23.7 C
Jayapura

823 Honorer Lolos Verval Diumumkan

JAYAPURA– Pemerintah Kota Jayapura kembali mengumumkan ulang 823 nama tenaga honorer di Pemkot Jayapura yang sudah dinyatakan lolos verifikasi dan validasi (Verval) untuk diangkat dalam CPNS formasi khusus Papua tahun 2024 ini.

  “Itu dari 1200 itu kan setelah diverifikasi ulang,  yang memenuhi syarat adalah 823 orang,” kata Sekretaris Daerah Kota Jayapura Frans Pekey, Rabu (26/6).

   Lanjut dia,  sebelumnya dari 1.200 yang diumumkan. Namun setelah diverifikasi dan divalidasi kembali, ternyata ada yang sudah meninggal dunia, ada juga yang mengundurkan diri dan ada juga yang tidak bisa ditemukan datanya. 

Oleh karen itu, Pemerintah Kota Jayapura hanya memproses data-data yang benar valid, terutama mereka yang benar-benar terdaftar  sebagai tenaga honorer dan kontrak di sejumlah kantor pemerintahan di Pemkot Jayapura.

Baca Juga :  Aplikasi E-Kampung Mulai Diterapkan di Distrik Muara Tami

   “Selebihnya itu ada yang meninggal, ada yang mengundurkan diri,  kemudian ada juga yang tidak bisa ditemukan datanya. Sehingga yang diproses itu adalah datanya.  Ini yang tahun lalu kita umumkan datanya,” ujarnya.

   Karena itu, pihaknya juga menjamin tenaga kontrak lainnya yang tidak terakomodir dalam pengangkatan 823 tenaga honorer ini, masih ada peluang untuk diangkat menjadi ASN Pemkot Jayapura melalui kuota formasi 2000 orang  yang sudah disetujui oleh Menpan RB.

JAYAPURA– Pemerintah Kota Jayapura kembali mengumumkan ulang 823 nama tenaga honorer di Pemkot Jayapura yang sudah dinyatakan lolos verifikasi dan validasi (Verval) untuk diangkat dalam CPNS formasi khusus Papua tahun 2024 ini.

  “Itu dari 1200 itu kan setelah diverifikasi ulang,  yang memenuhi syarat adalah 823 orang,” kata Sekretaris Daerah Kota Jayapura Frans Pekey, Rabu (26/6).

   Lanjut dia,  sebelumnya dari 1.200 yang diumumkan. Namun setelah diverifikasi dan divalidasi kembali, ternyata ada yang sudah meninggal dunia, ada juga yang mengundurkan diri dan ada juga yang tidak bisa ditemukan datanya. 

Oleh karen itu, Pemerintah Kota Jayapura hanya memproses data-data yang benar valid, terutama mereka yang benar-benar terdaftar  sebagai tenaga honorer dan kontrak di sejumlah kantor pemerintahan di Pemkot Jayapura.

Baca Juga :  PTA Jayapura Putus 5 Perkara Banding Sejak Januari

   “Selebihnya itu ada yang meninggal, ada yang mengundurkan diri,  kemudian ada juga yang tidak bisa ditemukan datanya. Sehingga yang diproses itu adalah datanya.  Ini yang tahun lalu kita umumkan datanya,” ujarnya.

   Karena itu, pihaknya juga menjamin tenaga kontrak lainnya yang tidak terakomodir dalam pengangkatan 823 tenaga honorer ini, masih ada peluang untuk diangkat menjadi ASN Pemkot Jayapura melalui kuota formasi 2000 orang  yang sudah disetujui oleh Menpan RB.

Berita Terbaru

Artikel Lainnya