Thursday, March 20, 2025
24.7 C
Jayapura

Buka Jurusan Pariwisata, FISIP Uncen Sosialisasi ke Sekolah

JAYAPURA-Jurusan Pariwisata, FISIP Uncen melakukan sosialisasi ke SMK Negeri 1 Pariwisata Kota Jayapura, Senin (17/3). Kegiatan sosialisasi ini dilakukan langsung oleh sejumlah dosen, termasuk dekan FISIP, Marlina Flasy.

Kepada wartawan usai sosialisasi itu, Marlina Flasy mengungkapkan, sosialisasi itu penting dilakukan kepada masyarakat termasuk para pelajar SMK Pariwisata Kota Jayapura yang menjadi sekolah khusus pariwisata di Papua. Sehingga selanjutnya para siswa ini bisa melanjutkan pendidikan tinggi jurusan pariwisata ke Uncen dan tidak harus keluar daerah. “Tujuan sosialisasi ini memperkenalkan jurusan pariwisata sebagai program studi baru di FISIP Uncen,”katanya.

Dia mengaku, program studi Pariwisata Uncen tentunya memiliki karakteristik dan keunggulannya tersendiri jika dibandingkan dengan program studi pariwisata lainya yang tersebar di Indonesia saat ini. Karena lebih mengangkat nilai nilai kearifan lokal Papua. Ini sangat perlu dikembangkan, supaya menarik wisatawan datang ke Papua. Selain itu, dengan kehadiran prodi Pariwisata ini, juga bagian dari mempersiapkan SDM yang unggul dalam hal pengelolaan pariwisata.

Baca Juga :  Pelaku Usaha Harus Mampu Susun Kebutuhan Tenaga Kerja

“Selama ini kita melihat sebagian hanya terbatas disini (SMK). Lalu kemudian ada juga yang keluar daerah Papua untuk bisa kuliah. Sehingga kita siapkan saja ditanah Papua,”ujarnya.

  Tahun ini, sesuai kapasitas dosen dan ruangan yang ada, jurusan pariwisata ini bisa menerima mahasiswa 80 sampai 100 dan itu sudah paling maksimal.

“Di FISIP itu daya tampung kita hanya di 1:80, artinya daya tampung setiap jurusan itu mencapai 80 mahasiswa. Itu disesuaikan dengan fasilitas pendukung sarana dan prasarana,”pungkasnya.(roy/tri)

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

JAYAPURA-Jurusan Pariwisata, FISIP Uncen melakukan sosialisasi ke SMK Negeri 1 Pariwisata Kota Jayapura, Senin (17/3). Kegiatan sosialisasi ini dilakukan langsung oleh sejumlah dosen, termasuk dekan FISIP, Marlina Flasy.

Kepada wartawan usai sosialisasi itu, Marlina Flasy mengungkapkan, sosialisasi itu penting dilakukan kepada masyarakat termasuk para pelajar SMK Pariwisata Kota Jayapura yang menjadi sekolah khusus pariwisata di Papua. Sehingga selanjutnya para siswa ini bisa melanjutkan pendidikan tinggi jurusan pariwisata ke Uncen dan tidak harus keluar daerah. “Tujuan sosialisasi ini memperkenalkan jurusan pariwisata sebagai program studi baru di FISIP Uncen,”katanya.

Dia mengaku, program studi Pariwisata Uncen tentunya memiliki karakteristik dan keunggulannya tersendiri jika dibandingkan dengan program studi pariwisata lainya yang tersebar di Indonesia saat ini. Karena lebih mengangkat nilai nilai kearifan lokal Papua. Ini sangat perlu dikembangkan, supaya menarik wisatawan datang ke Papua. Selain itu, dengan kehadiran prodi Pariwisata ini, juga bagian dari mempersiapkan SDM yang unggul dalam hal pengelolaan pariwisata.

Baca Juga :  Pengangkatan CPNS Perlu Pemetaan Kelas Jabatan

“Selama ini kita melihat sebagian hanya terbatas disini (SMK). Lalu kemudian ada juga yang keluar daerah Papua untuk bisa kuliah. Sehingga kita siapkan saja ditanah Papua,”ujarnya.

  Tahun ini, sesuai kapasitas dosen dan ruangan yang ada, jurusan pariwisata ini bisa menerima mahasiswa 80 sampai 100 dan itu sudah paling maksimal.

“Di FISIP itu daya tampung kita hanya di 1:80, artinya daya tampung setiap jurusan itu mencapai 80 mahasiswa. Itu disesuaikan dengan fasilitas pendukung sarana dan prasarana,”pungkasnya.(roy/tri)

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

Berita Terbaru

Artikel Lainnya