JAYAPURA-Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kota Jayapura Robby Kepas Awi, SE.,MM, mengungkapkan, saat ini potensi penerimaan Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) di wilayah Koya Barat dan Koya Timur, Distrik Muara Tami meningkat. Bila dulunya wilayanya ini banyak tanah kosong, kini sudah banyak dijadikan pemukiman atau perrumahan warga.
Seiring banyak developer dalam membangun rumah subsidi di sana dan hal ini tentu akan menambah Penerimaan Pendapatan Asli Daerah (PAD) sektor PBB. Walaupun demikian, ia mengaku untuk potensi tersebut saat ini Bapenda masih akan melakukan pendataan bersama BPN Kota Jayapura.
“Untuk di wilayah Distrik Muara Tami, yang kini semakin banyak pembangunan rumah dari lahan kosong untuk dijadikan perumahan tetap kita akan gali potensi pajaknya PBB-nya, sehingga bisa membantu meningkat PAD kita, tapi sekarang kita sedang lakukan pendataan untuk menentukan mana saja yang sudah memiliki dokumen PBB, Karena tahun ini kami akan melakukan pendataan dengan BPN Kota Jayapura dalam menentukan zona bidang akan mulai berlangsung bulan Juni ini,”katanya,”Selasa (14/6)
Menurutnya, potensi penerimaaan PBB di Koya Barat dan Koya Timur semakin tahun memang meningkat karena pembangunan terus meningkat. Hanya saja harus di data secara baik dan benar dan Bapenda Kota Jayapura butuh komunikasi, koordinasi yang baik dengan BPN. “Kami harap warga yang bermukim di Koya Barat dan Koya Timur yang telah memiliki PBB bisa membayar pajak dengan maksimal,”jelasnya.(dil/tri)