Friday, March 29, 2024
25.7 C
Jayapura

Jangan Lengah, Tetap Jaga Fisik, dan kesehatan

447 mantan prajurit Siswa Secaba mengikuti pelantikan dan pengambilan sumpah dalam upacara penutupan Pendidikan Pertama Bintara TNI AD TA 2020 (Ov) TA 2021 di Makodam XVV/Cenderawasih, Sabtu (13/2) lalu. ( FOTO: Kodam XVII/Cenderawasih)

*Pesan Kasdam XVII/Cenderawasih Saat Lantik 447 Siswa Secaba Secara Virtual

JAYAPURA- Setelah menempuh pendidikan selama 20 Minggu di Rindam XVII/Cenderawasih, Sebanyak 447 mantan prajurit Siswa Sekolah Calon Bintara (Secaba) mengikuti pelantikan dan pengambilan sumpah dalam upacara penutupan Pendidikan Pertama Bintara TNI AD TA 2020 (Ov) TA 2021 di Makodam XVV/Cenderawasih, Sabtu (13/2)

 Sebanyak 447 putra terbaik Papua yang menjadi prajurit tersebut dilantik secara virtual oleh Kasdam XVII/Cenderawasih Brigjen TNI Bambang Trisnohadi yang bertindak sebagai Inspektur Upacara.

 Adapun pendidikan yang telah dilaksanakan selama 20 minggu atau setara dengan 140 hari  untuk membentuk Bintara TNI AD agar memiliki sikap, karakter dan perilaku prajurit yang berlandaskan Sapta Marga, Sumpah Prajurit dan 8 Wajib TNI.  “Harus memiliki ilmu pengetahuan dan keterampilan keprajuritan golongan Bintara dengan kondisi jasmani yang Samapta,”ucap Kasdam.

Baca Juga :  Banjir dan Longsor, Kerugian Ditaksir Rp 50 Miliar Lebih

 Lanjut Kasdam, dirinya juga berpesan agar prajurit tersebut jangan lengah untuk tetap pelihara kondisi fisik, kesehatan dan senantiasa beribadah serta berdoa.

 “Pendidikan ini merupakan pendidikan tahap I dan akan melanjutnya pendidikan lanjutan ke tahap II sesuai kecabangan masing-masing selama 4 bulan. Jangan lengah, tetap pelihara kondisi fisik, kesehatan dan manfaatkan waktu libur bersama keluarga,”harapnya. 

 Sementara itu, Kapendam XVII/Cenderawasih Letkol Arm Reza Nur Patria mengatakan, penerimaan prajurit TNI AD di Papua, TNI AD dalam hal ini Kodam XVII/Cenderawasih memprioritaskan putra asli Papua dengan alokasi 80 persen putra daerah dan 20 persen pendatang.  “Ini semua merupakan wujud kepedulian Kodam XVII/Cenderawasih dalam meningkatkan SDM masyarakat asli papua,” pungkasnya. (fia/wen)

Baca Juga :  Akhirnya, Miras dan THM Dibatasi Selama Ramadan
447 mantan prajurit Siswa Secaba mengikuti pelantikan dan pengambilan sumpah dalam upacara penutupan Pendidikan Pertama Bintara TNI AD TA 2020 (Ov) TA 2021 di Makodam XVV/Cenderawasih, Sabtu (13/2) lalu. ( FOTO: Kodam XVII/Cenderawasih)

*Pesan Kasdam XVII/Cenderawasih Saat Lantik 447 Siswa Secaba Secara Virtual

JAYAPURA- Setelah menempuh pendidikan selama 20 Minggu di Rindam XVII/Cenderawasih, Sebanyak 447 mantan prajurit Siswa Sekolah Calon Bintara (Secaba) mengikuti pelantikan dan pengambilan sumpah dalam upacara penutupan Pendidikan Pertama Bintara TNI AD TA 2020 (Ov) TA 2021 di Makodam XVV/Cenderawasih, Sabtu (13/2)

 Sebanyak 447 putra terbaik Papua yang menjadi prajurit tersebut dilantik secara virtual oleh Kasdam XVII/Cenderawasih Brigjen TNI Bambang Trisnohadi yang bertindak sebagai Inspektur Upacara.

 Adapun pendidikan yang telah dilaksanakan selama 20 minggu atau setara dengan 140 hari  untuk membentuk Bintara TNI AD agar memiliki sikap, karakter dan perilaku prajurit yang berlandaskan Sapta Marga, Sumpah Prajurit dan 8 Wajib TNI.  “Harus memiliki ilmu pengetahuan dan keterampilan keprajuritan golongan Bintara dengan kondisi jasmani yang Samapta,”ucap Kasdam.

Baca Juga :  Ditabrak ‘Kuda’, Seorang Polwan Tewas

 Lanjut Kasdam, dirinya juga berpesan agar prajurit tersebut jangan lengah untuk tetap pelihara kondisi fisik, kesehatan dan senantiasa beribadah serta berdoa.

 “Pendidikan ini merupakan pendidikan tahap I dan akan melanjutnya pendidikan lanjutan ke tahap II sesuai kecabangan masing-masing selama 4 bulan. Jangan lengah, tetap pelihara kondisi fisik, kesehatan dan manfaatkan waktu libur bersama keluarga,”harapnya. 

 Sementara itu, Kapendam XVII/Cenderawasih Letkol Arm Reza Nur Patria mengatakan, penerimaan prajurit TNI AD di Papua, TNI AD dalam hal ini Kodam XVII/Cenderawasih memprioritaskan putra asli Papua dengan alokasi 80 persen putra daerah dan 20 persen pendatang.  “Ini semua merupakan wujud kepedulian Kodam XVII/Cenderawasih dalam meningkatkan SDM masyarakat asli papua,” pungkasnya. (fia/wen)

Baca Juga :  Komisi I Minta Surat Menpan Direvisi

Berita Terbaru

Artikel Lainnya