Saturday, May 18, 2024
26.7 C
Jayapura

Intensifkan Lagi Penyemprotan Disinfektan


JAYAPURA- Pemerintah Kota Jayapura kembali mengintensifkan penyemprotan disinfektan di sejumlah fasilitas publik. Wakil Wali Kota Jayapura, Ir. Rustan Saru, MM., menyebutkan, hal tersebut dilakukan sebagai bagian dalam penanganan Covid 19 di Kota Jayapura.
Dalam kegiatan tersebut, Pemkot Jayapura menggandeng PMI Kota Jayapura, Satpol PP, Damkar, /Dinkes, hingga KPA Kota Jayapura.
“Tujuan dibentuknya tim ini yaitu membantu Pemkot dan Satgas Covid 19 Kota Jayapura untuk pencegahan penyebaran Covid 19 yang semakin meluas. Setiap fasilitas umum di wilayah Kota Jayapura akan dilakukan penyemprotan disinfektan,” jelas Ir. Rustan Saru, MM., kala melepas Tim Disinfektan di Kantor Wali Kota Jayapura, Senin (9/8) kemarin.
Dibagi menjadi beberapa grup, tim ini akan menyebar di 5 distrikķ di Kota Jayapura untuk melakukan penyemprotan disinfektan, di mana rumah ibadah, pusat perbelanjaan, institusi pendidikan, taman bermain anak, pasar, tempat hiburan, tempat wisata, terminal, pangkalan ojek, perkantoran, hingga sarana olahraga menjadi sasaran utama.
“Setiap kegiatan penyemprotan oleh tim ini harus didokumentasikan, dan tetap melaksanakan protokol kesehatan ketika bekerja di lapangan dengan APD yang lengkap,” pungkasnya. (gr/wen)

Baca Juga :  Rebutan Penumpang, Pensiunan Dosen Ditikam


JAYAPURA- Pemerintah Kota Jayapura kembali mengintensifkan penyemprotan disinfektan di sejumlah fasilitas publik. Wakil Wali Kota Jayapura, Ir. Rustan Saru, MM., menyebutkan, hal tersebut dilakukan sebagai bagian dalam penanganan Covid 19 di Kota Jayapura.
Dalam kegiatan tersebut, Pemkot Jayapura menggandeng PMI Kota Jayapura, Satpol PP, Damkar, /Dinkes, hingga KPA Kota Jayapura.
“Tujuan dibentuknya tim ini yaitu membantu Pemkot dan Satgas Covid 19 Kota Jayapura untuk pencegahan penyebaran Covid 19 yang semakin meluas. Setiap fasilitas umum di wilayah Kota Jayapura akan dilakukan penyemprotan disinfektan,” jelas Ir. Rustan Saru, MM., kala melepas Tim Disinfektan di Kantor Wali Kota Jayapura, Senin (9/8) kemarin.
Dibagi menjadi beberapa grup, tim ini akan menyebar di 5 distrikķ di Kota Jayapura untuk melakukan penyemprotan disinfektan, di mana rumah ibadah, pusat perbelanjaan, institusi pendidikan, taman bermain anak, pasar, tempat hiburan, tempat wisata, terminal, pangkalan ojek, perkantoran, hingga sarana olahraga menjadi sasaran utama.
“Setiap kegiatan penyemprotan oleh tim ini harus didokumentasikan, dan tetap melaksanakan protokol kesehatan ketika bekerja di lapangan dengan APD yang lengkap,” pungkasnya. (gr/wen)

Baca Juga :  RO Naik Lagi, Wali Kota Ingatkan Waspadai Covid Varian Baru

Berita Terbaru

Artikel Lainnya