Saturday, July 6, 2024
27.7 C
Jayapura

Bulan Mei, Inflasi Kota Jayapura Terendah Secara Nasional

JAYAPURA-Tingkat inflasi Kota Jayapura berada pada posisi terendah secara nasional untuk bulan Mei 2024. Hal itu diungkapkan oleh sekretaris Daerah Kota Jayapura, Frans Pekey, Jumat (7/6).

   Dia mengatakan berdasarkan perhitungan tingkat inflasi tahunan perbulan Mei Kota Jayapura berada di angka 1,78%. Persentase itu menjadikan   Kota Jayapura menjadi satu-satunya daerah di Indonesia yang mampu menurunkan tingkat inflasi daerah hingga mencapai 1,78%.

    “Inflasi tahunan per bulan Mei kita ada di 1,78%, jadi kita yang menjadi daerah atau pemerintah daerah terendah di seluruh Indonesia, perbulan Mei dari data yang ditampilkan oleh BPS dan dari Kementerian Dalam Negeri,” katanya.

   Dia mengatakan capaian luar biasa itu tidak bisa terjadi begitu saja tanpa ada dukungan dan kolaborasi dari semua pihak, terutama stakeholder yang ada di  Kota Jayapura. “Saya pikir ini berkat kerjasama dari semua pihak, baik itu para pelaku usaha, distributor kemudian Bank Indonesia, BPS, dan semua tim pengendali inflasi daerah, yang ada di Kota Jayapura dan itu sebuah kerjasama yang terus kita lakukan,” katanya.

Baca Juga :  Aloysius Masih Malu-malu Soal Bacawalkot

   Lanjut dia kerjasama itu dilakukan dengan beberapa kegiatan mulai dari gerakan menanam, kemudian juga  pasar murah,  sidak atau operasi pasar untuk memastikan stok tersedia, distribusi lancar, sehingga harga bisa terkendali.

   “Beberapa hal itu  yang selama ini kita lakukan, dan akan terus kita lakukan. Sehingga inflasi di Kota Jayapura bisa terkendali. Kemudian kita juga evaluasi perkembangan harga pasar yang setiap hari dilaporkan oleh teman-teman dari Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Jayapura, Dinas Pertanian Dinas Perikanan dan juga oleh Bank Indonesia sendiri,” imbuhnya.

    Karena itu pihaknya berharap masyarakat kota Jayapura tidak perlu kuatir dengan kondisi inflasi di kota Jayapura karena sejauh ini masih dapat dikendalikan. “Rata-rata nasional itu sekitar 2,78, tetapi kita ada di bawah itu. Dan itu sebuah pencapaian yang luar biasa karena berkat dukungan semua pihak,”tambahnya.(roy/tri)

Baca Juga :  290 Supir Taksi Ikuti Rapid Test, 14 Dinyatakan Reaktif

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos   

JAYAPURA-Tingkat inflasi Kota Jayapura berada pada posisi terendah secara nasional untuk bulan Mei 2024. Hal itu diungkapkan oleh sekretaris Daerah Kota Jayapura, Frans Pekey, Jumat (7/6).

   Dia mengatakan berdasarkan perhitungan tingkat inflasi tahunan perbulan Mei Kota Jayapura berada di angka 1,78%. Persentase itu menjadikan   Kota Jayapura menjadi satu-satunya daerah di Indonesia yang mampu menurunkan tingkat inflasi daerah hingga mencapai 1,78%.

    “Inflasi tahunan per bulan Mei kita ada di 1,78%, jadi kita yang menjadi daerah atau pemerintah daerah terendah di seluruh Indonesia, perbulan Mei dari data yang ditampilkan oleh BPS dan dari Kementerian Dalam Negeri,” katanya.

   Dia mengatakan capaian luar biasa itu tidak bisa terjadi begitu saja tanpa ada dukungan dan kolaborasi dari semua pihak, terutama stakeholder yang ada di  Kota Jayapura. “Saya pikir ini berkat kerjasama dari semua pihak, baik itu para pelaku usaha, distributor kemudian Bank Indonesia, BPS, dan semua tim pengendali inflasi daerah, yang ada di Kota Jayapura dan itu sebuah kerjasama yang terus kita lakukan,” katanya.

Baca Juga :  Jangan Sampai Periode Berakhir Malah Berurusan Dengan Hukum

   Lanjut dia kerjasama itu dilakukan dengan beberapa kegiatan mulai dari gerakan menanam, kemudian juga  pasar murah,  sidak atau operasi pasar untuk memastikan stok tersedia, distribusi lancar, sehingga harga bisa terkendali.

   “Beberapa hal itu  yang selama ini kita lakukan, dan akan terus kita lakukan. Sehingga inflasi di Kota Jayapura bisa terkendali. Kemudian kita juga evaluasi perkembangan harga pasar yang setiap hari dilaporkan oleh teman-teman dari Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Jayapura, Dinas Pertanian Dinas Perikanan dan juga oleh Bank Indonesia sendiri,” imbuhnya.

    Karena itu pihaknya berharap masyarakat kota Jayapura tidak perlu kuatir dengan kondisi inflasi di kota Jayapura karena sejauh ini masih dapat dikendalikan. “Rata-rata nasional itu sekitar 2,78, tetapi kita ada di bawah itu. Dan itu sebuah pencapaian yang luar biasa karena berkat dukungan semua pihak,”tambahnya.(roy/tri)

Baca Juga :  Sidak Bapok di Distributor, BBPOM Tak Temukan Hal Menonjol

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos   

Berita Terbaru

Artikel Lainnya