Saturday, June 29, 2024
26.7 C
Jayapura

Sampah di Muara Kali Kampwolker Dibersihkan

JAYAPURA-Dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia, Polsek Heram bersama Pemerintah Kota Jayapura, serta pecinta alam Kota Jayapura membersihkan sampah di Muara Kali Kampwolker Waena, dan Sungai di belakang Jembatan Expo Waena, Rabu (5/6). Gerebek sampah ini fokus pada pembersihan limbah rumah tangga, serta bongkahan kayu yang terdampar di bahu kali.

  Gerebek sampah ini dihadiri Sekda Kota Jayapura, Dr. Frans Pekey, Kapolsek Heram Iptu Bernadus Y. Ick, serta diikuti oleh Komunitas pecinta alam Kota Jayapura.”Kegiatan diawali dengan bersih-bersih kali belakang jembatan expo, dilanjutkan dengan menyisir sampah di depan SMKN 8 Kelurahan Waena,” jelas Kapolsek Heram Iptu Bernadus Yunus Ick.

Baca Juga :  Jalan di Kompleks SMAN 4 Entrop Dikeluhkan

   Beerry sapaan akrab Kapolsek Hera mini, mengatakan kegiatan bersih sampah sangat positif sehingga kedepannya akan masiv dilakukan bersama warga. Diapun mengimbau masyarakat di sekitar Kelurahan Waena dapat menjaga kebersihan lingkungan, dengan tidak membuang sampah ke kali.

  “Saya juga minta dengan pemerintah, agar tidak membuat bak sampah di dekat kali, karena biasanya masyarakat bukannya buang sampah di tempatnya, tapi justru di Kali,” tuturnya.

  Sementara itu menanggapi saran dari Kapolsek Heram, Sekda Kota Jayapura, Dr. Frans Pekey, M.Si menyampaikan terimakasih sudah melakukan aksi nyata untuk kelestarian lingkungan hidup dalam rangka hari lingkungan hidup sedunia terutama di area muara sungai kali kampwolker pada hari ini.

Baca Juga :  Dana Belum Ditransfer,  DAU Kelurahan Direvisi

  Diapun mengatakan sejak tahun 80-an kali Kampwolker Waena sangat bersih, namun makin kesini justru semakin kotor. Hal ini terjadi karena kurangnya kesadaran masyarakat terutama karna sudah wqrga yang tinggal di pemukiman dekat kali tersebut.

  “Saya minta masyarakat terutama warga yang tinggal di Kampwolker, jaga kebersihan dan tidak membuang sampah di Kali,” tegas Pekey. (rel/tri)

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos   

JAYAPURA-Dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia, Polsek Heram bersama Pemerintah Kota Jayapura, serta pecinta alam Kota Jayapura membersihkan sampah di Muara Kali Kampwolker Waena, dan Sungai di belakang Jembatan Expo Waena, Rabu (5/6). Gerebek sampah ini fokus pada pembersihan limbah rumah tangga, serta bongkahan kayu yang terdampar di bahu kali.

  Gerebek sampah ini dihadiri Sekda Kota Jayapura, Dr. Frans Pekey, Kapolsek Heram Iptu Bernadus Y. Ick, serta diikuti oleh Komunitas pecinta alam Kota Jayapura.”Kegiatan diawali dengan bersih-bersih kali belakang jembatan expo, dilanjutkan dengan menyisir sampah di depan SMKN 8 Kelurahan Waena,” jelas Kapolsek Heram Iptu Bernadus Yunus Ick.

Baca Juga :  Gelar Lomba Fashion Show dan Paduan Suara

   Beerry sapaan akrab Kapolsek Hera mini, mengatakan kegiatan bersih sampah sangat positif sehingga kedepannya akan masiv dilakukan bersama warga. Diapun mengimbau masyarakat di sekitar Kelurahan Waena dapat menjaga kebersihan lingkungan, dengan tidak membuang sampah ke kali.

  “Saya juga minta dengan pemerintah, agar tidak membuat bak sampah di dekat kali, karena biasanya masyarakat bukannya buang sampah di tempatnya, tapi justru di Kali,” tuturnya.

  Sementara itu menanggapi saran dari Kapolsek Heram, Sekda Kota Jayapura, Dr. Frans Pekey, M.Si menyampaikan terimakasih sudah melakukan aksi nyata untuk kelestarian lingkungan hidup dalam rangka hari lingkungan hidup sedunia terutama di area muara sungai kali kampwolker pada hari ini.

Baca Juga :  Tarawih Perdana, Jamaah Padati Mesjid

  Diapun mengatakan sejak tahun 80-an kali Kampwolker Waena sangat bersih, namun makin kesini justru semakin kotor. Hal ini terjadi karena kurangnya kesadaran masyarakat terutama karna sudah wqrga yang tinggal di pemukiman dekat kali tersebut.

  “Saya minta masyarakat terutama warga yang tinggal di Kampwolker, jaga kebersihan dan tidak membuang sampah di Kali,” tegas Pekey. (rel/tri)

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos   

Berita Terbaru

Artikel Lainnya