Site icon Cenderawasih Pos

Masalah Gizi Masih Menjadi Tantangan Besar

Pj Gubernur Papua Ridwan Rumasukun (foto:Priyadi /Cepos)

JAYAPURA-Masalah gizi masih menjadi tantangan besar bagi semua pihak di Provinsi Papua. Adapun tingkat malnutrisi dan gizi buruk yang tinggi, memerlukan perhatian serius dari semua pihak.

  Menyikapi hal itu, Penjabat Gubernur Papua Muhammad Ridwan Rumasukun menilai salah satu langkah konkret yang dapat dilakukan untuk menangani masalah tersebut adalah dengan memastikan setiap anak di Papua mendapatkan sarapan yang sehat dan bergizi setiap hari.

  “Hal demikian karena sarapan merupakan pondasi penting untuk memulai hari dengan energi yang cukup dan konsentrasi yang baik, khususnya bagi anak-anak yang sedang dalam masa pertumbuhan,” terang Gubernur Ridwan saat memberikan sambutan pada Workshop Diseminasi Hasil Pemodelan Sarapan Sehat Aksi Bergizi dan Kunjungan Lapangan di Kota Jayapura, Rabu (5/6)

  Pihaknya mengapresiasi pelaksanakan workshop, karena merupakan langkah strategis untuk menyebarkan hasil-hasil pemodelan dan penelitian mengenai pentingnya sarapan sehat bagi anak-anak kita.

  “Pelaksanaan diseminasi kali ini, terwujud sinergi antara pemerintah daerah,  kementerian terkait, maupun lembaga pendidikan dan seluruh masyarakat, dalam mewujudkan program sarapan sehat,” harapnya.

  Ia juga mengiginkan hasil dari workshop segera diimplementasikan di lapangan. Hal ini guna memberikan manfaat nyata bagi masyarakat Papua, khususnya bagi anak- anak yang ada di Bumi Cenderawasih.(fia/tri)

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos   

Exit mobile version