Adapun sepeda motor yang digasak para pelaku ini yaitu satu unit sepeda motor Yamaha Mio M3 tanpa Tanda Nomor Kendaraan Bermotor (TNKB) dan satu unit lainnya yaitu Honda Scoopy. Ia melanjutkan, keenam terduga pelaku masih di bawah umur dan sebagian besar berstatus pelajar.
AKP Fajar mengatakan, seorang dari mereka berinisial WEM baru bebas dari pembinaan atas kasus pemerkosaan di Jalan Pendidikan Timika beberapa waktu lalu.
Total, ada 10 unit booth kontainer penjual kartu yang berhasil para terduga pelaku gasak dengan modus mematahkan gembok booth kontainer menggunakan peralatan seperti kunci inggris. Barang yang bernilai ekonomis di dalam kontainer tak ada yang selamat dari para terduga pelaku.
“Untuk kerugiannya khususnya di kontainer itu berdasarkan informasi hasil interogasi kita tadi mereka hanya mengambil lampu, kipas angin yang ada di kontainer tadi (untuk dijual), keperluannya untuk beli rokok, kemudian untuk keperluan lainnya,” jelasnya.(mww/wen)
Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos
BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS https://www.myedisi.com/cenderawasihpos