WAMENA–Sebanyak 150 personel kepolisian yang dibekap oleh TNI, Basarnas, RAPI , Satpol PP dan unsur lainnya, mulai menggelar Operasi Lilin, Jumat (23/12), kemarin.
Kapolres Jayawijaya, AKBP Hesman Napitupulu, SH, SIK, MH menyatakan, 150 personel dari Polri ini, akan didukung oleh TNI, Basarnas, ORARI dan RAPI, Satpol PP, unsur-unsur lain, di mana setiap harinya, dua orang yang mendampingi kepolisian.
“Untuk personel sendiri sekitar 10-15 orang setiap hari, ditambah dengan unsur pendukung tadi untuk melakukan giat di dua pos, baik di Pos Polisi Jalan Irian dan Pos Pelayanan di Bandara Wamena,”ungkapnya, Jumat (23/12) kemarin.
Ia juga mengaku, tidak menutup kemungkinan, ada regu yang nanti melaksanakan patroli ke tempat-tempat wisata, karena di tempat wisata tidak disiapkan pos, sehingga regu patroli yang menuju ke sana untuk mengamankan. Untuk gereja saat pelaksanaan ibadah Natal, sudah ploting, termasuk pos-pos, di mana ada penempatan personel-personel yang non Nasrani untuk menjaga pelaksanaan ibadah.
”Ada dua pos yaitu pos pengamanan di jalan Irian dan pos pelayanan di Bandara Wamena”jelasnya.
Menurutnya, pos pelayanan di Bandara Wamena akan layani orang yang berpergian atau pun yang datang agar mereka bisa laksanakan perjalanan dengan baik. “Operasi Lilin ini akan dilakukan hingga 2 Januari 2023. Kita tetap lakukan antisipasi terhadap arus mudik dan arus balik ke Wamena, karena saat ini banyak yang melakukan perjalanan maupun dari kabupaten lainnya yang merayakan Natal di Wamena,”jelasnya.(jo/tho)