Tuesday, September 17, 2024
26.7 C
Jayapura

Paslon Nus Weya-Yan Wenda Siap Bangun Tolikara

JAYAPURA-Setelah resmi mendaftar di KPU Tolikara, Pasangan Calon Bupati, Nus Weya dan Wakil Yan Wenda, melakukan pemeriksaan kesehatan di RSUD Dok II Jayapura mulai Minggu 1-2 September 2024.

Setelah diperiksa, Paslon yang didukung 6 partai plitik ini nantinya akan kembali ke Kabupaten Tolikara untuk melanjutkan berbagai tahapan menuju Pilkada serentak 27 November 2024 mendatang.

“Kami telah menyelesaikan tahapan, saat kembali dan siap bangun Tolikara,” ujar Wenda di Jayapura, Selasa (3/9).

Ia menyampaikan rasa terima kasihnya kepada seluruh pendukung, termasuk partai pengusung dan pendukung dari berbagai daerah pemilihan. Selain itu, Yan Wenda juga mengapresiasi kelancaran proses pemeriksaan kesehatan.

“Tidak ada hambatan apapun, semua berjalan dengan lancar. Kami berterima kasih kepada penyelenggara yang telah mendampingi kami selama proses ini,” ujarnya. Yang menarik, Wenda juga menyebut bahwa ke-4 calon yang bakal maju bertarung di Pilkada Tolikara merupakan putra daerah Tolikara.

Baca Juga :  Amankan Pelaku Pembuat Miras

“Ini adalah kebanggaan luar biasa bagi kami. Di kabupaten lain, mungkin calon bupatinya anak asli Papua dan wakilnya non-asli Papua, tapi di Tolikara, semua calon adalah anak daerah,” bebernya.

Wenda menegaskan bahwa timnya siap untuk menghadapi tahapan selanjutnya dalam proses pilkada. Untuk itu, Ketua DPC PKB Tolikara ini juga meminta dukungan dari masyarakat Tolikara untuk bersama-sama berjuang demi pembangunan Tolikara kedepannya.(rel/wen)

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

JAYAPURA-Setelah resmi mendaftar di KPU Tolikara, Pasangan Calon Bupati, Nus Weya dan Wakil Yan Wenda, melakukan pemeriksaan kesehatan di RSUD Dok II Jayapura mulai Minggu 1-2 September 2024.

Setelah diperiksa, Paslon yang didukung 6 partai plitik ini nantinya akan kembali ke Kabupaten Tolikara untuk melanjutkan berbagai tahapan menuju Pilkada serentak 27 November 2024 mendatang.

“Kami telah menyelesaikan tahapan, saat kembali dan siap bangun Tolikara,” ujar Wenda di Jayapura, Selasa (3/9).

Ia menyampaikan rasa terima kasihnya kepada seluruh pendukung, termasuk partai pengusung dan pendukung dari berbagai daerah pemilihan. Selain itu, Yan Wenda juga mengapresiasi kelancaran proses pemeriksaan kesehatan.

“Tidak ada hambatan apapun, semua berjalan dengan lancar. Kami berterima kasih kepada penyelenggara yang telah mendampingi kami selama proses ini,” ujarnya. Yang menarik, Wenda juga menyebut bahwa ke-4 calon yang bakal maju bertarung di Pilkada Tolikara merupakan putra daerah Tolikara.

Baca Juga :  Bawaslu Papua Minta KPU Supiori Coret 2 Nama DCT Anggota DPRD Supiori 

“Ini adalah kebanggaan luar biasa bagi kami. Di kabupaten lain, mungkin calon bupatinya anak asli Papua dan wakilnya non-asli Papua, tapi di Tolikara, semua calon adalah anak daerah,” bebernya.

Wenda menegaskan bahwa timnya siap untuk menghadapi tahapan selanjutnya dalam proses pilkada. Untuk itu, Ketua DPC PKB Tolikara ini juga meminta dukungan dari masyarakat Tolikara untuk bersama-sama berjuang demi pembangunan Tolikara kedepannya.(rel/wen)

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

Berita Terbaru

Artikel Lainnya