Wednesday, March 26, 2025
21.9 C
Jayapura

Mangkrak 10 Tahun, Pembangunan Katedral Agats Dilanjutkan

ASMAT– Setelah mangkrak sekitar 10 tahun, Keuskupan Agats akhirnya kembali melanjutkan pembangunan Katedral Agats. Kelanjutan pembangunan Katedral Agats ini disampaikan Uskup Agats Mgr Aloysius Muwito, SOC saat beraudiensi dengan Gubernur Papua Selatan Apolo Safanpo di Kantor Keuskupan Agats, Minggu (23/3) malam.

Dalam audiensi itu, hadir pula wakil gubernur Papua Selatan Paskalis Imadawa, Ketua Majelis Rakyat Papua Selatan Damianus Katayu dan Kepala BP3OKP Yoseph Yanawo Yolmen.

Uskup menjelaskan, bahwa sesuai perencanaan  pembangunan Katedral ini akan menghabiskan anggaran sebesar Rp 23 miliar. Sementara yang sudah terealisasi untuk pondasi lewat pemancangan tiang beton sekitar Rp 6 miliar.

Bangunan Katedral baru ini akan memiliki luas 60 meter x 23 meter dengan tetap mempertahankan desain gereja kecuali bagian interior dalam gereja yang berbeda dengan gereja lama.

Baca Juga :  Telkom Bangun Jaringan Kabel Laut Papua Selatan

Dikatakan, pembangunan Katedral baru ini karena bangunan lama tidak lagi presentatif apalagi sudah termakan usia dengan umur diatas 50 tahun.

Selain pembangunan gereja Katedral tersebut, pihak Keuskupan Agats juga memaparkan sejumlah pelayanan sosial yang dilakukan Keuskupan baik di bidang pendidikan, kesehatan dan budaya.

Di bidang pendidikan, Keuskupan Agats melalui YPPK Yansmit mengelola 28 sekolah dan 2 sekolah MoU. Dimana sebagian besar anak-anak di didik dari sekitar 5.000 siswa adalah anak orang asli Papua dengan jumlah sekitar 300 tenaga guru.

Dalam hal operasional sekolah selama ini, diakui pihak keuskupan bahwa selama ini bantuan dari provinsi dan Kabupaten masih sangat tinggi. Sekitar 60-70 persen mengandalkan bantuan dari pemerintah. Ini terjadi karena kondisi ekonomi dari orang tua siswa tersebut dibawah rata-rata kurang mampu.

Baca Juga :  Pemkab Merauke Datangkan 2 Kontainer Telur dari Surabaya   

“Terus terang kami masih sangat mengandalkan bantuan dari pemerintah baik provinsi maupun Kabpersen, ” tandasnya. (ulo/wen)

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

ASMAT– Setelah mangkrak sekitar 10 tahun, Keuskupan Agats akhirnya kembali melanjutkan pembangunan Katedral Agats. Kelanjutan pembangunan Katedral Agats ini disampaikan Uskup Agats Mgr Aloysius Muwito, SOC saat beraudiensi dengan Gubernur Papua Selatan Apolo Safanpo di Kantor Keuskupan Agats, Minggu (23/3) malam.

Dalam audiensi itu, hadir pula wakil gubernur Papua Selatan Paskalis Imadawa, Ketua Majelis Rakyat Papua Selatan Damianus Katayu dan Kepala BP3OKP Yoseph Yanawo Yolmen.

Uskup menjelaskan, bahwa sesuai perencanaan  pembangunan Katedral ini akan menghabiskan anggaran sebesar Rp 23 miliar. Sementara yang sudah terealisasi untuk pondasi lewat pemancangan tiang beton sekitar Rp 6 miliar.

Bangunan Katedral baru ini akan memiliki luas 60 meter x 23 meter dengan tetap mempertahankan desain gereja kecuali bagian interior dalam gereja yang berbeda dengan gereja lama.

Baca Juga :  Pemasangan Baliho Bapaslon Tidak Curi Start

Dikatakan, pembangunan Katedral baru ini karena bangunan lama tidak lagi presentatif apalagi sudah termakan usia dengan umur diatas 50 tahun.

Selain pembangunan gereja Katedral tersebut, pihak Keuskupan Agats juga memaparkan sejumlah pelayanan sosial yang dilakukan Keuskupan baik di bidang pendidikan, kesehatan dan budaya.

Di bidang pendidikan, Keuskupan Agats melalui YPPK Yansmit mengelola 28 sekolah dan 2 sekolah MoU. Dimana sebagian besar anak-anak di didik dari sekitar 5.000 siswa adalah anak orang asli Papua dengan jumlah sekitar 300 tenaga guru.

Dalam hal operasional sekolah selama ini, diakui pihak keuskupan bahwa selama ini bantuan dari provinsi dan Kabupaten masih sangat tinggi. Sekitar 60-70 persen mengandalkan bantuan dari pemerintah. Ini terjadi karena kondisi ekonomi dari orang tua siswa tersebut dibawah rata-rata kurang mampu.

Baca Juga :  Tiga Napi Kabur jadi Buronan   

“Terus terang kami masih sangat mengandalkan bantuan dari pemerintah baik provinsi maupun Kabpersen, ” tandasnya. (ulo/wen)

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

Berita Terbaru

Artikel Lainnya

/