MERAUKE – Jelang hari raya Idul Fitri 1445H di Merauke, Polres Merauke melaksanakan patroli dalam rangka cipta kondisi (Cipkon) keamanan, dan ketertiban masyarakat yang Kondusif di wilayah hukum Polres Merauke, Sabtu (06/04/2024).
Patroli cipkon ini dimulai dari pukul 21.24 WIT, yang diawali apel di lapangan apel Mapolres Merauke. Kapolres Merauke AKBP I Ketut Suarnaya, SH,SIK diwakili Kasi Propam Polres Merauke AKP Irwanto Syawal, SH didampingi Kanit 2 Dalmas Satsamapta Ipda Rosuhandi Pasaribu, S.Sops mengatakan, patroli cipkon yang dilakukan ini merupakan ibadah karena untuk mengamankan Kota Merauke dan berguna untuk mengurangi terjadinya tingkat kriminal yang terjadi.
Adapun patroli yang dilakukan dengan rute Jalan Brawijaya-Jalan Sultan Syahrir-Jalan Kudamati-Jalan Cigombong dan jalan Trans Irian Wasur dengan hasil yang diamankan puluhan botol miras jenis sopi, 1 bilah parang dan membubarkan masyarakat yang kumpul mengkonsumsi Miras di daerah Wasur, Mopah Lama, Gudang Arang dan emperan toko. (ulo)
Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos
BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS https://www.myedisi.com/cenderawasihpos