Saturday, April 27, 2024
33.7 C
Jayapura

Berkas 25 Anggota DPRD Biak Terpilih Dicek Ulang

Friets Senandi, S.Sos ( FOTO : Fiktor/Cepos)

BIAK-Berkas pengusulan pengesahan sebanyak 25 anggota dewan terpilih kembali dicroscek ulang oleh bagian Sekretariat Daerah (Setda) Kabupaten Biak Numfor, di Sasana Krida Kantor Bupati, Senin (26/8) kemarin. Pengecekan kembali berkas anggota DPRD Biak Numfor terpilih itu dilakukan dalam rangka pengusulan pengesahan ke Gubernur Papua.

  Dari hasil pengecekan ulang berkas para anggota dewan terpilih itu, masih ada beberapa yang kekurangan berkas, namun langsung dilengkapi. Misalnya saja, foto dan beberapa berkas lainnya. Adapun sejumlah berkas yang dicek ulang seperti surat pernyataan, kartu tanda anggota parpol, LHKPN, surat keterangan tanda terbukti terdaftar sebagai pemilih dan sejumlah syarat lainnya.

  Setelah dinyatakan lengkap, maka Pemerintah Kabupaten Biak Numfor akan membawa berkas-berkas tersebut ke Pemerintah Provinsi Papua untuk pengusulan pengesahan ke Gubernur Papua sebagai anggota DPRD Biak Numfor periode 2019 – 2024.

Baca Juga :  Kapolres: Timbun Bapok, Ditindak Tegas!

  “Memang ada satu dua berkas yang kurang, namun hampir semua anggota dewan terpilih itu sudah lengkap berkasnya. Jadi tadi (kemarin red) kekurangan itu langsung dilengkapi, intinya semua sudah lengkap dan tinggal pengusulan saja, ya kami akan antar berkas-berkas itu ke Provinsi Papua hari Rabu,” kata Asisten I Setda Kabupaten Biak Numfor Friets Senandi, S.Sos setelah memimpin pengecekan ulang berkas-berkas para anggota dewan terpilih itu.

  Lalu kapan SK pengesahannya akan ditandatangani oleh Gubernur Papua?, Senandi mengatakan bahwa pihaknya akan berupaya mengkoordinasikannya ke pemerintah provinsi. “Saya kira kalau Pak Gubernur sibuk maka secepatnya SK itu ditandatangani, tapi yang pasti sebelum masa jabatan periode yang lama berakhir SK itu sudah ada,” tandasnya.

Baca Juga :  TP.PKK Biak Numfor Gelar Seminar Perempuan Berdaya dan Cerdas Berpolitik

  Sekedar diketahui, bahwa rencana pelantikan anggota DPRD Biak Numfor yang baru akan dilakukan tanggal 24 Oktober mendatang, sebab masa jabatan anggota dewan periode 2014 – 2019 akan berakhir tanggal 23 Oktober mendatang.(itb/tri)

Friets Senandi, S.Sos ( FOTO : Fiktor/Cepos)

BIAK-Berkas pengusulan pengesahan sebanyak 25 anggota dewan terpilih kembali dicroscek ulang oleh bagian Sekretariat Daerah (Setda) Kabupaten Biak Numfor, di Sasana Krida Kantor Bupati, Senin (26/8) kemarin. Pengecekan kembali berkas anggota DPRD Biak Numfor terpilih itu dilakukan dalam rangka pengusulan pengesahan ke Gubernur Papua.

  Dari hasil pengecekan ulang berkas para anggota dewan terpilih itu, masih ada beberapa yang kekurangan berkas, namun langsung dilengkapi. Misalnya saja, foto dan beberapa berkas lainnya. Adapun sejumlah berkas yang dicek ulang seperti surat pernyataan, kartu tanda anggota parpol, LHKPN, surat keterangan tanda terbukti terdaftar sebagai pemilih dan sejumlah syarat lainnya.

  Setelah dinyatakan lengkap, maka Pemerintah Kabupaten Biak Numfor akan membawa berkas-berkas tersebut ke Pemerintah Provinsi Papua untuk pengusulan pengesahan ke Gubernur Papua sebagai anggota DPRD Biak Numfor periode 2019 – 2024.

Baca Juga :  Pemilihan Kepala Kampung di Distrik Biak Kota dan Samofa Dilakukan Digital

  “Memang ada satu dua berkas yang kurang, namun hampir semua anggota dewan terpilih itu sudah lengkap berkasnya. Jadi tadi (kemarin red) kekurangan itu langsung dilengkapi, intinya semua sudah lengkap dan tinggal pengusulan saja, ya kami akan antar berkas-berkas itu ke Provinsi Papua hari Rabu,” kata Asisten I Setda Kabupaten Biak Numfor Friets Senandi, S.Sos setelah memimpin pengecekan ulang berkas-berkas para anggota dewan terpilih itu.

  Lalu kapan SK pengesahannya akan ditandatangani oleh Gubernur Papua?, Senandi mengatakan bahwa pihaknya akan berupaya mengkoordinasikannya ke pemerintah provinsi. “Saya kira kalau Pak Gubernur sibuk maka secepatnya SK itu ditandatangani, tapi yang pasti sebelum masa jabatan periode yang lama berakhir SK itu sudah ada,” tandasnya.

Baca Juga :  Terbang Perdana, Sriwijaya Air Angkut 96 Penumpang

  Sekedar diketahui, bahwa rencana pelantikan anggota DPRD Biak Numfor yang baru akan dilakukan tanggal 24 Oktober mendatang, sebab masa jabatan anggota dewan periode 2014 – 2019 akan berakhir tanggal 23 Oktober mendatang.(itb/tri)

Berita Terbaru

Artikel Lainnya