“Supaya dana yang cukup besar dikelola di dunia pendidikan ini betul-betul terserap dan tujuan untuk meningkatkan sumber daya manusia melalui pendidikan itu tercapai. Karena pendidikan ini bukan hanya belajar di sekolah karena ada kegiatan-kegiatan lain yang terkait langsung dengan pendidikan,” imbuhnya.
“Menempatkan orang yang tepat itu adalah kunci. Output daripada suatu pendidikan itu adalah meningkatnya pengetahuan siswa, kalau kita kejar pembangunan kalau anak SMA saja belum bisa membaca gimana dunia pendidikan mau maju?,” tambahnya.
Aloisius mengatakan, terkait dengan gagasan Pj Bupati Mimika yang berencana mengubah sistem pendidikan di Kabupaten Mimika, sebagai wakil rakyat pihaknya akan selalu menyetujui dan mendukungnya. “Sudah pasti seratus persen menyetujui, karena itu program dibuat berdasarkan temuan,“ pungkasnya. (mww/wen)
Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos
BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS https://www.myedisi.com/cenderawasihpos