Sunday, April 28, 2024
29.7 C
Jayapura

NTP Papua Tidak Berubah

JAYAPURA – Nilai Tukar Petani (NTP) Papua Desember 2023 sebesar 100,16 atau tidak mengalami perubahan jika dibandingkan dengan bulan Desember 2023.

Kepala BPS Provinsi Papua, Adriana H. Carolina menjelaskan, NTP merupakan salah satu indikator untuk melihat tingkat kemampuan/daya beli  petani di pedesaan. NTP juga menunjukkan daya tukar dari produk pertanian dengan barang dan jasa yang dikonsumsi maupun untuk biaya produksi.

“Pada bulan Desember 2023, NTP Papua tidak mengalami perubahan dengan indeks NTP sebesar 100,16. Perubahan NTP terjadi karena indeks harga yang diterima petani (It) naik sebesar 0,49 persen, sebanding dengan peningkatan indeks harga yang dibayar petani (Ib) yang sebesar 0,49 persen, ” katanya dalam rilis kepada Cenderawasih Pos, Sabtu (13/1) lalu.

Baca Juga :  Harga Cabai Rawit Semakin Melonjak

Diakuinya, NTP Nasional Desember 2023 sebesar 117,76 atau mengalami kenaikan sebesar 0,88 persen dibanding NTP bulan sebelumnya.

Lanjutnya, hasil penghitungan NTP di 34 provinsi pada Desember 2023 menunjukkan bahwa 26 provinsi mengalami peningkatan NTP, 7 provinsi mengalami penurunan NTP, dan 1 provinsi lainnya tidak mengalami perubahan NTP, dimana Provinsi Sulawesi Tengah tercatat mengalami kenaikan NTP tertinggi, yaitu sebesar 2,22 persen, sedangkan Provinsi Maluku Utara tercatat mengalami penurunan NTP terdalam, yaitu sebesar 0,88 persen.

“Pedesaan Papua pada Desember 2023 tercatat mengalami peningkatan Indeks Konsumsi Rumah Tangga (IKRT) sebesar 0,53 persen.Nilai Tukar Usaha Rumah Tangga Pertanian (NTUP) Papua pada Desember 2023  sebesar 101,25 atau mengalami peningkatan sebesar 0,17 persen, ” jelasnya. (ana/ary)

Baca Juga :  Pertamina Tegaskan Antrean BBM Bukan Karena Kelangkaan

Dapatkan update berita pilihan setiap hari dari Cenderawasihpos.jawapos.com 

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

JAYAPURA – Nilai Tukar Petani (NTP) Papua Desember 2023 sebesar 100,16 atau tidak mengalami perubahan jika dibandingkan dengan bulan Desember 2023.

Kepala BPS Provinsi Papua, Adriana H. Carolina menjelaskan, NTP merupakan salah satu indikator untuk melihat tingkat kemampuan/daya beli  petani di pedesaan. NTP juga menunjukkan daya tukar dari produk pertanian dengan barang dan jasa yang dikonsumsi maupun untuk biaya produksi.

“Pada bulan Desember 2023, NTP Papua tidak mengalami perubahan dengan indeks NTP sebesar 100,16. Perubahan NTP terjadi karena indeks harga yang diterima petani (It) naik sebesar 0,49 persen, sebanding dengan peningkatan indeks harga yang dibayar petani (Ib) yang sebesar 0,49 persen, ” katanya dalam rilis kepada Cenderawasih Pos, Sabtu (13/1) lalu.

Baca Juga :  Pastikan Pemeriksaan Kesehatan Jiwa Bacaleg Sesuai Prosedur

Diakuinya, NTP Nasional Desember 2023 sebesar 117,76 atau mengalami kenaikan sebesar 0,88 persen dibanding NTP bulan sebelumnya.

Lanjutnya, hasil penghitungan NTP di 34 provinsi pada Desember 2023 menunjukkan bahwa 26 provinsi mengalami peningkatan NTP, 7 provinsi mengalami penurunan NTP, dan 1 provinsi lainnya tidak mengalami perubahan NTP, dimana Provinsi Sulawesi Tengah tercatat mengalami kenaikan NTP tertinggi, yaitu sebesar 2,22 persen, sedangkan Provinsi Maluku Utara tercatat mengalami penurunan NTP terdalam, yaitu sebesar 0,88 persen.

“Pedesaan Papua pada Desember 2023 tercatat mengalami peningkatan Indeks Konsumsi Rumah Tangga (IKRT) sebesar 0,53 persen.Nilai Tukar Usaha Rumah Tangga Pertanian (NTUP) Papua pada Desember 2023  sebesar 101,25 atau mengalami peningkatan sebesar 0,17 persen, ” jelasnya. (ana/ary)

Baca Juga :  Spesial Hari Pelanggan Nasional, Tambah Daya Listrik Hanya Rp 202.300

Dapatkan update berita pilihan setiap hari dari Cenderawasihpos.jawapos.com 

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

Berita Terbaru

Artikel Lainnya