Sunday, April 28, 2024
24.7 C
Jayapura

Menanti Laga Uji Coba Persipura Versus Persewar

JAYAPURA – Kompetisi Liga 2 musim ini akan sedikit berbeda. Terdegradasinya Persipura Jayapura, Persela Lamongan dan Persiraja Banda Aceh membuat peta persaingan kian ketat.

Khusus bagi persaingan wilayah Timur akan menyajikan beberapa derby menarik. Yakni derby Papua yang mempertemukan tiga klub asal Bumi Cenderawasih, Persipura Jayapura, Persewar Waropen dan PSBS Biak.

Namun sebelum mereka berjumpa pada kompetisi resmi, banyak yang menginginkan agar Persipura bisa meladeni Persewar dalam laga uji coba lebih dulu. Apalagi kedua tim saat ini sama-sama melakukan persiapan di Kota Jayapura.

Juru taktik Persewar Waropen, Eduard Ivakdalam mengatakan, jika Persipura dan Persewar merupakan dua tim yang sama-sama melakukan persiapan dengan baik. Sehingga sangat tepat jika keduanya saling bertemu dalam laga uji coba.

Baca Juga :  Diduga Tak Bisa Berenang, Seorang Mahasiswa Tewas di Kolam Renang

  Apalagi menurut Paitua Edu, laga uji coba tersebut bukan untuk mencari kemenangan. Tapi akan menjadi ajang kedua tim untuk saling melihat persiapan mereka.

“Kalau kita bisa bermain dengan Persipura menyangkut kemampuan kedua tim ini, saya sangat berterima kasih, karena dari sini kita bisa lihat barometer pemain, kemampuan fisik secara lengkap,” ungkap Edu kepada Cenderawasih Pos ketika ditemui di lapangan sepak bola Argapura pekan lalu.

Coach Edu mengaku sangat bersyukur jika Persipura ingin meladeni mereka. Sebab Edu melihat Persipura masih memiliki deretan pemain berpengalaman di Liga 1 sehingga sangat membantu mereka dalam persiapan.

“Persipura masih pertahankan banyak pemain musim kemarin, punya banyak pengalaman dan bagaimana kita yang tim minim pengalaman ini akan menjadi sesuatu yang berharga bagi tim Persewar untuk masuk kompetisi nanti,” ujarnya.

Baca Juga :  Pelayanan RSUD Jayapura Kembali Dikeluhkan

“Jika Persipura juga menginginkan uji coba kita siap, dan kita akan sama-sama melihat perkembangan tim Persewar dan Persipura itu sendiri. Persewar bukan mencari suatu kemenangan tapi bagaimana mendapatkan lawan uji coba yang sebanding sehingga kita dapat mengukur kemampuan tim,” sambung Edu. (eri/wen)

JAYAPURA – Kompetisi Liga 2 musim ini akan sedikit berbeda. Terdegradasinya Persipura Jayapura, Persela Lamongan dan Persiraja Banda Aceh membuat peta persaingan kian ketat.

Khusus bagi persaingan wilayah Timur akan menyajikan beberapa derby menarik. Yakni derby Papua yang mempertemukan tiga klub asal Bumi Cenderawasih, Persipura Jayapura, Persewar Waropen dan PSBS Biak.

Namun sebelum mereka berjumpa pada kompetisi resmi, banyak yang menginginkan agar Persipura bisa meladeni Persewar dalam laga uji coba lebih dulu. Apalagi kedua tim saat ini sama-sama melakukan persiapan di Kota Jayapura.

Juru taktik Persewar Waropen, Eduard Ivakdalam mengatakan, jika Persipura dan Persewar merupakan dua tim yang sama-sama melakukan persiapan dengan baik. Sehingga sangat tepat jika keduanya saling bertemu dalam laga uji coba.

Baca Juga :  Usai Dilantik, Namia Gwijangge Siap Layani Masyarakat dan Bangun Nduga

  Apalagi menurut Paitua Edu, laga uji coba tersebut bukan untuk mencari kemenangan. Tapi akan menjadi ajang kedua tim untuk saling melihat persiapan mereka.

“Kalau kita bisa bermain dengan Persipura menyangkut kemampuan kedua tim ini, saya sangat berterima kasih, karena dari sini kita bisa lihat barometer pemain, kemampuan fisik secara lengkap,” ungkap Edu kepada Cenderawasih Pos ketika ditemui di lapangan sepak bola Argapura pekan lalu.

Coach Edu mengaku sangat bersyukur jika Persipura ingin meladeni mereka. Sebab Edu melihat Persipura masih memiliki deretan pemain berpengalaman di Liga 1 sehingga sangat membantu mereka dalam persiapan.

“Persipura masih pertahankan banyak pemain musim kemarin, punya banyak pengalaman dan bagaimana kita yang tim minim pengalaman ini akan menjadi sesuatu yang berharga bagi tim Persewar untuk masuk kompetisi nanti,” ujarnya.

Baca Juga :  Tiga Hari, Dua Pesawat Pembawa Sembako Tergelincir

“Jika Persipura juga menginginkan uji coba kita siap, dan kita akan sama-sama melihat perkembangan tim Persewar dan Persipura itu sendiri. Persewar bukan mencari suatu kemenangan tapi bagaimana mendapatkan lawan uji coba yang sebanding sehingga kita dapat mengukur kemampuan tim,” sambung Edu. (eri/wen)

Berita Terbaru

Artikel Lainnya