Friday, November 22, 2024
34.7 C
Jayapura

Laka Laut, Dua Penumpang Hilang

JAYAPURA – Sebuah kecelakaan laut di perairan Mamberamo Raya mengawali catatan kelam laka laut di awal tahun 2024. Sebuah speedboat dikabarkan mengalami kecelakaan di Daerah Muara Ruai Distrik Sawai Kabupaten Mamberamo Raya, Provinsi Papua, Sabtu (20/1) sekira pukul 16.00 WIT.

Kabid Humas Polda Papua Kombes Pol. Ignatius Benny Ady Prabowo mengatakan kejadian tersebut berdasarkan keterangan saksi bernama Berthus Numberi (66)  mengawali perjalanan dengan rute Kampung Tamukuri Kabupaten Mamberamo Raya menuju Kabupaten Kepulauan Yapen dengan membawa 10 orang yakni 8 orang penumpang dan 2 orang motoris.

Berthus yang berprofesi sebagai nelayan menyampaikan bahwa dalam perjalanan perahu tersebut dihantam ombak dan terbalik. Tak lama saksi akhirnya melaporkan kejadian tersebut ke piket Polres Kepulauan Yapen dan memberikan informasi bahwa speedboat tersebut mengalami laka laut (terbalik) di Daerah Muara Ruai Distrik Sawai Kabupaten Mamberamo Raya.

Baca Juga :  Negara Abai Dengan Kasus Pelanggaran HAM di Papua

“Atas kejadian tersebut ada 7 korban selamat, dan 3 orang masih dinyatakan hilang,” bebernya. Sementara nama-nama korban yang selamat yakni mantan kepala Kampung Tamakuri, Otniel Indamarei, anak dari kepala Kampung Tamakuri Leto Israel Indamarei, Rein Sroyer, Istri dari pendeta Dany O. Wairara bersama seorang anak dan 2 orang motoris.

Untuk tiga korban yang belum ditemukan yakni Pendeta Dani.O. Wairara, Desi E. Wairara, dan Istri dari mantan kepala kampung Tamakuri Lorina Doromi.

Kombes Benny menyampaikan hingga saat ini nelayan setempat dan warga masih terus melakukan pencarian terhadap dua orang korban yang belum ditemukan.  “Masih ada yang belum ditemukan dan terus dilakukan pencarian,” beber Benny.

Informasi terbaru yang diperoleh Cenderawasih Pos ada salah satu speed dari Kampung Boiwai baru saja tiba dan ternyata tiga orang yang dicari yakni ibu Doromi dinyatakan selamat.

Baca Juga :  Pihak Keluarga Minta Hormati Jenazah 

“Ini yang kami pantau, ibu Doromi sudah selamat dan di darat namun masih ada dua lagi. Hanya saja  posisi speedboat tidak bisa tembus karena ombak tinggi sehingga hanya bisa dipantau dari darat posisi Pak Pendeta dan Desi Wairara yang masih berlabuh,” ujar salah satu nelayan melalui pesan suaranya.

“Kami lagi berdiskusi untuk BBM bagaimana ada dua speed bisa tembus untuk mengambil mereka di tengah gelombang,” imbuhnya. (ade/wen)

DAFTAR NAMA PENUMPANG

1.  Otniel Indamarei

2.  Leto Israel Indamarei

3. Rein Sroyer

4. Istri dari pendeta Dany O. Wairara

5.  Seorang anak dari pendeta

6. Motoris

7. Motoris

8. Ibu Doromi (sempat dikabarkan hilang)

9. Dani.O. Wairara

10. Desi E. Wairara

Dapatkan update berita pilihan setiap hari dari Cenderawasihpos.jawapos.com 

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

JAYAPURA – Sebuah kecelakaan laut di perairan Mamberamo Raya mengawali catatan kelam laka laut di awal tahun 2024. Sebuah speedboat dikabarkan mengalami kecelakaan di Daerah Muara Ruai Distrik Sawai Kabupaten Mamberamo Raya, Provinsi Papua, Sabtu (20/1) sekira pukul 16.00 WIT.

Kabid Humas Polda Papua Kombes Pol. Ignatius Benny Ady Prabowo mengatakan kejadian tersebut berdasarkan keterangan saksi bernama Berthus Numberi (66)  mengawali perjalanan dengan rute Kampung Tamukuri Kabupaten Mamberamo Raya menuju Kabupaten Kepulauan Yapen dengan membawa 10 orang yakni 8 orang penumpang dan 2 orang motoris.

Berthus yang berprofesi sebagai nelayan menyampaikan bahwa dalam perjalanan perahu tersebut dihantam ombak dan terbalik. Tak lama saksi akhirnya melaporkan kejadian tersebut ke piket Polres Kepulauan Yapen dan memberikan informasi bahwa speedboat tersebut mengalami laka laut (terbalik) di Daerah Muara Ruai Distrik Sawai Kabupaten Mamberamo Raya.

Baca Juga :  Arus Mudik KM. Sinabung Capai 1.441 Penumpang

“Atas kejadian tersebut ada 7 korban selamat, dan 3 orang masih dinyatakan hilang,” bebernya. Sementara nama-nama korban yang selamat yakni mantan kepala Kampung Tamakuri, Otniel Indamarei, anak dari kepala Kampung Tamakuri Leto Israel Indamarei, Rein Sroyer, Istri dari pendeta Dany O. Wairara bersama seorang anak dan 2 orang motoris.

Untuk tiga korban yang belum ditemukan yakni Pendeta Dani.O. Wairara, Desi E. Wairara, dan Istri dari mantan kepala kampung Tamakuri Lorina Doromi.

Kombes Benny menyampaikan hingga saat ini nelayan setempat dan warga masih terus melakukan pencarian terhadap dua orang korban yang belum ditemukan.  “Masih ada yang belum ditemukan dan terus dilakukan pencarian,” beber Benny.

Informasi terbaru yang diperoleh Cenderawasih Pos ada salah satu speed dari Kampung Boiwai baru saja tiba dan ternyata tiga orang yang dicari yakni ibu Doromi dinyatakan selamat.

Baca Juga :  Ipda Charles M. Mansumber Jabat Kapolsek Kurulu

“Ini yang kami pantau, ibu Doromi sudah selamat dan di darat namun masih ada dua lagi. Hanya saja  posisi speedboat tidak bisa tembus karena ombak tinggi sehingga hanya bisa dipantau dari darat posisi Pak Pendeta dan Desi Wairara yang masih berlabuh,” ujar salah satu nelayan melalui pesan suaranya.

“Kami lagi berdiskusi untuk BBM bagaimana ada dua speed bisa tembus untuk mengambil mereka di tengah gelombang,” imbuhnya. (ade/wen)

DAFTAR NAMA PENUMPANG

1.  Otniel Indamarei

2.  Leto Israel Indamarei

3. Rein Sroyer

4. Istri dari pendeta Dany O. Wairara

5.  Seorang anak dari pendeta

6. Motoris

7. Motoris

8. Ibu Doromi (sempat dikabarkan hilang)

9. Dani.O. Wairara

10. Desi E. Wairara

Dapatkan update berita pilihan setiap hari dari Cenderawasihpos.jawapos.com 

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

Berita Terbaru

Artikel Lainnya