Monday, January 13, 2025
29.7 C
Jayapura

790 Personel Gabungan Siap Amankan Pilkada Yahukimo

Sejumlah aparat keamanan saat mendapat arahan untuk kesiapan pengamanan Pilkada di Kabupaten Yahukimo. (Foto: Dok Humas Polres Yahukimo For Cepos)

DEKAI- Polres Yahukimo menyiapkan 790 personel yang merupakan gabungan organik Polres dan BKO dari Polda Papua dan juga TNI guna melakukan pengamanan Pilkada didaerah tersebut yang akan dilakukan 9 Desember mendatang, sehingga bisa berjalan dengan aman dan lancar serta menghindari gesekan di antara masyarakat.
Kapolres Yahukimo AKBP Denny Herdiana menyebutkan bahwa untuk pengamanan di Distrik dan kampung yang ada di Yahukimo, pihaknya telah menyebarkan 250 personel BKO dan Anggota TNI yang bertugas di Yahukimo, ia juga mengaku sejak senin ini sebanyak 130 personel telah digeser ke Distrik-Distrik secara bergiliran hingga 9 Desember mendatang.
“Kami sudah mulai melakukan pergeseran personel TNI/Polti ke beberapa distrik dengan penerbangan, karena hampir semua wilayah Yahukimo itu hanya bisa ditempuh dengan penerbangan,”ungkapnya melalui Rilisnya kepada Cenderawasih pos Senin (7/12) kemarin.
Kapolres Denny Herdiana mengharapkan dalam pelaksanaan pilkada ini seluruh masyarakat Yahukimo secara bersama -sama dapat menciptakan keamanan jelang dan saat serta setelah pilkada di Kabupaten Yahukimo 9 Desember mendatang, sehingga apa yang menjadi suara masyarakat dapat disalurkan lewat moment ini untuk menentukan masa depan kabupaten ini.
“Kami dari kepolisian menginginkan agar pelaksanaan pilkada ini dapat berjalan dengan aman dan lancar tanpa ada gangguan dan tekanan kepada masyarakat untuk menyalurkan hak suaranya,”katanya disela – sela pelapasan PJS Bupati Yahukimo kemarin.
Denny Herdiana juga menegaskan jika pihaknya memberikan jaminan keamanan dalam pelaksanaan pilkada Yahukimo hingga selesai, namun kuncinya adalah semua pihak bersama -sama menciptakan keamanan didaerah agar semua bisa berjalan dengan baik dan lancar..
“Kuncinya adalah partisipasi dari semua pihak untuk bersatu menciptakan keamanan dalam pelaksanaan pilkada yang damai dan aman dalam masyarakat,”tegas Mantan Kapolres Kabupaten Mamberamo Tengah.
Selain itu, dalam pengamanan pilkada polres Yahukimo juga melakukan pemusnahan miras pabrikan dan lokal hasil Operasi Pekat, Dalam kegiatan tersebut sebanyak 591 miras pabrikan dari berbagai jenis yang terdiri dari Whiskey Drum sebanyak 18 Botol, Vodka Mansion House ukuran 350 ml sebanyak 100 Botol, Vodka Robinson sebanyak ukuran 42 Botol, Vodka Ice Land ukuran 700 Ml sebanyak 20 Botol, Vodka Ice Land Ukuran 350 ml sebanyak 366 Botol, Anggur Merah merk Orang Tua ukuran 750 ml sebanyak 45 Botol serta 1000 liter miras lokal jenis CT.
“Miras-miras tersebut merupakan hasil tangkapan Polres Yahukimo selama 1 Bulan melaksanakan Operasi Penyakit Masyarakat, dalam pelaksaaan pilkada tak ada gangguan yang disebabkan karena miras,”bebernya.
Dilanjutkan Kapolres miras-miras tersebut ditangkap dan dimusnahkan dengan tujuan untuk menciptakan situasi kamtibmas menjelang Pilkada 2020, karena diketahui bersama miras menjadi sumber atau pemicu terjadinya suatu masalah di dalam masyarakat. (jo/tri)

Baca Juga :  Meminta Kasus Penimbunan Lokasi ini Dikawal
Sejumlah aparat keamanan saat mendapat arahan untuk kesiapan pengamanan Pilkada di Kabupaten Yahukimo. (Foto: Dok Humas Polres Yahukimo For Cepos)

DEKAI- Polres Yahukimo menyiapkan 790 personel yang merupakan gabungan organik Polres dan BKO dari Polda Papua dan juga TNI guna melakukan pengamanan Pilkada didaerah tersebut yang akan dilakukan 9 Desember mendatang, sehingga bisa berjalan dengan aman dan lancar serta menghindari gesekan di antara masyarakat.
Kapolres Yahukimo AKBP Denny Herdiana menyebutkan bahwa untuk pengamanan di Distrik dan kampung yang ada di Yahukimo, pihaknya telah menyebarkan 250 personel BKO dan Anggota TNI yang bertugas di Yahukimo, ia juga mengaku sejak senin ini sebanyak 130 personel telah digeser ke Distrik-Distrik secara bergiliran hingga 9 Desember mendatang.
“Kami sudah mulai melakukan pergeseran personel TNI/Polti ke beberapa distrik dengan penerbangan, karena hampir semua wilayah Yahukimo itu hanya bisa ditempuh dengan penerbangan,”ungkapnya melalui Rilisnya kepada Cenderawasih pos Senin (7/12) kemarin.
Kapolres Denny Herdiana mengharapkan dalam pelaksanaan pilkada ini seluruh masyarakat Yahukimo secara bersama -sama dapat menciptakan keamanan jelang dan saat serta setelah pilkada di Kabupaten Yahukimo 9 Desember mendatang, sehingga apa yang menjadi suara masyarakat dapat disalurkan lewat moment ini untuk menentukan masa depan kabupaten ini.
“Kami dari kepolisian menginginkan agar pelaksanaan pilkada ini dapat berjalan dengan aman dan lancar tanpa ada gangguan dan tekanan kepada masyarakat untuk menyalurkan hak suaranya,”katanya disela – sela pelapasan PJS Bupati Yahukimo kemarin.
Denny Herdiana juga menegaskan jika pihaknya memberikan jaminan keamanan dalam pelaksanaan pilkada Yahukimo hingga selesai, namun kuncinya adalah semua pihak bersama -sama menciptakan keamanan didaerah agar semua bisa berjalan dengan baik dan lancar..
“Kuncinya adalah partisipasi dari semua pihak untuk bersatu menciptakan keamanan dalam pelaksanaan pilkada yang damai dan aman dalam masyarakat,”tegas Mantan Kapolres Kabupaten Mamberamo Tengah.
Selain itu, dalam pengamanan pilkada polres Yahukimo juga melakukan pemusnahan miras pabrikan dan lokal hasil Operasi Pekat, Dalam kegiatan tersebut sebanyak 591 miras pabrikan dari berbagai jenis yang terdiri dari Whiskey Drum sebanyak 18 Botol, Vodka Mansion House ukuran 350 ml sebanyak 100 Botol, Vodka Robinson sebanyak ukuran 42 Botol, Vodka Ice Land ukuran 700 Ml sebanyak 20 Botol, Vodka Ice Land Ukuran 350 ml sebanyak 366 Botol, Anggur Merah merk Orang Tua ukuran 750 ml sebanyak 45 Botol serta 1000 liter miras lokal jenis CT.
“Miras-miras tersebut merupakan hasil tangkapan Polres Yahukimo selama 1 Bulan melaksanakan Operasi Penyakit Masyarakat, dalam pelaksaaan pilkada tak ada gangguan yang disebabkan karena miras,”bebernya.
Dilanjutkan Kapolres miras-miras tersebut ditangkap dan dimusnahkan dengan tujuan untuk menciptakan situasi kamtibmas menjelang Pilkada 2020, karena diketahui bersama miras menjadi sumber atau pemicu terjadinya suatu masalah di dalam masyarakat. (jo/tri)

Baca Juga :  Tutup Putaran Pertama dengan Catatan Minor

Berita Terbaru

Artikel Lainnya