Sunday, April 28, 2024
27.7 C
Jayapura

Kapolda : Sebby Jangan Terus Lakukan Pembohongan Publik

JAYAPURA – Kapolda Papua, Irjend Pol Mathius Fakhiri menyampaikan agar Sebby Sembom yang selama ini menyatakan diri sebagai juru bicara TPN OPM atau aktivis Papua merdeka untuk menghentikan tindakan – tindakan yang selalu membohongi masyarakat.

Apa yang selalu disampaikan oleh Sebby kebanyakan berisi kebohongan. Menjual isu Papua untuk mencari keuntungan pribadi.

“Sebby itu siapa, saya tidak ada urusan dengan Sebby dan KNPB dan tugas kami menjaga NKRI, menjaga Pemilu berjalan aman dan damai,” cecar Kapolda saat ditanya soal adanya upaya memboikot Pemilu di Makodam XVII Cenderawasih, Kamis (1/2).

Apalagi selama ini Sebby hanya berani  berkoar koar dari luar  Papua dan tidak berani berbicara di Papua sehingga ia diminta untuk menghentikan cara – cara membohongi masyarakat.

Baca Juga :  Intensifkan Razia Hingga Pagi Hari

“Hidupnya hanya selalu melakukan pembohongan kepada masyarakat. Ia sampai saat ini masih terus menyampaikan pesan – pesan kebohongan,” papar Kapolda.  Disini Kapolda mempertegas bahwa pihaknya bersama TNI akan memastikan seluruh pelaksanaan Pemilu bisa berjalan aman dan lancar.

Semua pasukan telah disiapkan dan dibekali dengan pemahaman bagaimana mencermati situasi yang berkembang. “Kami berharap semua berjalan lancar, itu saja,” tutupnya. (ade)

Dapatkan update berita pilihan setiap hari dari Cenderawasihpos.jawapos.com 

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

JAYAPURA – Kapolda Papua, Irjend Pol Mathius Fakhiri menyampaikan agar Sebby Sembom yang selama ini menyatakan diri sebagai juru bicara TPN OPM atau aktivis Papua merdeka untuk menghentikan tindakan – tindakan yang selalu membohongi masyarakat.

Apa yang selalu disampaikan oleh Sebby kebanyakan berisi kebohongan. Menjual isu Papua untuk mencari keuntungan pribadi.

“Sebby itu siapa, saya tidak ada urusan dengan Sebby dan KNPB dan tugas kami menjaga NKRI, menjaga Pemilu berjalan aman dan damai,” cecar Kapolda saat ditanya soal adanya upaya memboikot Pemilu di Makodam XVII Cenderawasih, Kamis (1/2).

Apalagi selama ini Sebby hanya berani  berkoar koar dari luar  Papua dan tidak berani berbicara di Papua sehingga ia diminta untuk menghentikan cara – cara membohongi masyarakat.

Baca Juga :  Delapan Jenazah Berhasil Dievakuasi Gunakan Empat Helikopter

“Hidupnya hanya selalu melakukan pembohongan kepada masyarakat. Ia sampai saat ini masih terus menyampaikan pesan – pesan kebohongan,” papar Kapolda.  Disini Kapolda mempertegas bahwa pihaknya bersama TNI akan memastikan seluruh pelaksanaan Pemilu bisa berjalan aman dan lancar.

Semua pasukan telah disiapkan dan dibekali dengan pemahaman bagaimana mencermati situasi yang berkembang. “Kami berharap semua berjalan lancar, itu saja,” tutupnya. (ade)

Dapatkan update berita pilihan setiap hari dari Cenderawasihpos.jawapos.com 

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

Berita Terbaru

Artikel Lainnya