JAYAPURA– Pemerintah Kabupaten Puncak Jaya memilih Pemerintah Kota Jayapura sebagai tempat untuk melaksanakan kegiatan pelatihan kepemimpinan pengawas. Penjabat Wali Kota Jayapura, Dr Frans Pekey, mengaku sangat mengapresiasi Pemkab puncak Jaya yang telah memilih Pemkotd Jayapura sebagai tempat untuk pelatihan kepemimpinan pengawas tersebut.
“Harapan saya dengan orientasi lapangan yang dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Puncak Jaya ini, tentu akan menginspirasi juga akan memberikan pengalaman, mengenai keterampilan dalam penyelenggaraan tugas-tugas pemerintahan, pembangunan dan pelayanan kepada masyarakat di Kabupaten Puncak Jaya,” kata Frans Pekey, Senin (19/6).
Sementara itu, pejabat Sekda Kabupaten Puncak Jaya, Yubelina Enumbi mengungkapkan, pihaknya sengaja memilih Kota Jayapura sebagai tempat pelaksanaan kegiatan itu karena menganggap Kota Jayapura telah menjadi salah satu pusat pemerintahan yang cukup maju dan memiliki inovasi dalam melakukan kegiatan pelayanan kepada masyarakat.
Kemudian Pemkot Jayapura juga memiliki beberapa organisasi perangkat daerah terutama dalam bidang pelayanan umum kepada masyarakat yang memang sudah cukup maju dan bisa ditiru serta dikembangkan di Kabupaten Puncak Jaya.
“Jadi kita tidak perlu lagi keluar kalau kita sudah punya yang lebih baik di Papua. Kita bisa tiru untuk bisa mengembangkan Kabupaten Puncak Jaya ke depannya lebih bagus,” katanya.
Karena itu pihaknya berharap dengan adanya pelaksanaan kegiatan pelatihan kepemimpinan pengawas ini sumber daya manusia di Kabupaten Puncak Jaya kedepannya lebih bagus lagi dan lebih maju.
Ada 4 organisasi perangkat daerah dikota Jayapura yang jadi tempat para pegawai tersebut untuk belajar, mulai dari dinas perizinan terpadu satu pintu, dinas kependudukan dan Catatan Sipil, Dinas Kesehatan dan badan Pendapatan asli daerah kota Jayapura.
Karena itu pihaknya berharap setelah selesai melakukan kegiatan pelatihan kepemimpinan pengawas di kota Jayapura ini, pelayanan publik kepada masyarakat di Kabupaten Puncak Jaya semakin baik.(roy/tri)