Friday, January 10, 2025
26.7 C
Jayapura

Rugby Target Emas di PON XXI

JAYAPURA – Cabang olahraga Rugby Papua sukses menyabet 1 medali emas dan satu medali perak saat pelaksanaan Pekan Olahraga Nasional (PON) XX 2021 Papua.

Tak ingin disebut sebagai jago kandang, Rugby Papua, baik putra maupun putri berencana mengulang kisah manis itu saat pelaksanaan PON XXI Aceh – Sumatera Utara tahun 2024 mendatang.

“Jangan sampai kita dibilang hanya jago kandang. Kami (Rugby-red) harus membuktikan bahwa Papua adalah gudangnya olahraga dan kami siap rebut juara di kandang lawan,” ungkap pelatih kepala Rugby Papua, George Deda kepada Cenderawasih Pos, Kamis (17/11).

Tapi jauh sebelum pelaksanaan PON XXI, Rugby Papua akan lebih dulu mengikuti babak kualifikasi atau Pra PON yang akan dilaksanakan pada tahum 2023 mendatang. Pra PON khusus cabang olahraga Rugby sendiri rencananya digelar pada Agustus 2023. Sehingga ia berharap Rugby Papua bisa memulai pemusatan latihan pada awal tahun 2023.

Baca Juga :  Papua Harus Pikirkan Perawatan Spaba

“Jadwal pelaksanaan Pra PON untuk Rugby di jadwalkan bulan Agustus 2023. Jika dihitung waktu persiapan kalau dimulai Januari atau Februari, maka persiapan kita maksimal hanya 6 – 7 bulan saja. Target dan program besar inilah yang harus menjadi tujuan utama semua Cabor akan mewakili Papua menuju PON,” ujar Deda.

“Khusus buat kami yang merupakan olahraga beregu, jika diukur dengan kalender kerja dan periodisasi maka sudah harus dilakukan TC entah berjalan atau terpusat,” sambungnya.

Deda membeberkan jika sampai saat ini, beberapa atlet yang mereka siapkan sudah melakukan latihan secara mandiri. Tapi menurutnya itu tidak cukup.

“Tetapi belajar dari pengalaman kami dulu sebagai atlit dan juga sekarang sebagai pelatih bahwa sulit sekali untuk kita minta atlet melakukan latihan mandiri. Hanya sedikit saja atlet yang sadar bahwa dia atlet dan mau melakukan latihan mandiri,” pungkasnya. (eri/nat)

Baca Juga :  PFA Generasi Terbaik Sepakbola Papua

JAYAPURA – Cabang olahraga Rugby Papua sukses menyabet 1 medali emas dan satu medali perak saat pelaksanaan Pekan Olahraga Nasional (PON) XX 2021 Papua.

Tak ingin disebut sebagai jago kandang, Rugby Papua, baik putra maupun putri berencana mengulang kisah manis itu saat pelaksanaan PON XXI Aceh – Sumatera Utara tahun 2024 mendatang.

“Jangan sampai kita dibilang hanya jago kandang. Kami (Rugby-red) harus membuktikan bahwa Papua adalah gudangnya olahraga dan kami siap rebut juara di kandang lawan,” ungkap pelatih kepala Rugby Papua, George Deda kepada Cenderawasih Pos, Kamis (17/11).

Tapi jauh sebelum pelaksanaan PON XXI, Rugby Papua akan lebih dulu mengikuti babak kualifikasi atau Pra PON yang akan dilaksanakan pada tahum 2023 mendatang. Pra PON khusus cabang olahraga Rugby sendiri rencananya digelar pada Agustus 2023. Sehingga ia berharap Rugby Papua bisa memulai pemusatan latihan pada awal tahun 2023.

Baca Juga :  Menarik Minat Konsumen, Astra Honda Tawarkan Promo Harga Hemat.

“Jadwal pelaksanaan Pra PON untuk Rugby di jadwalkan bulan Agustus 2023. Jika dihitung waktu persiapan kalau dimulai Januari atau Februari, maka persiapan kita maksimal hanya 6 – 7 bulan saja. Target dan program besar inilah yang harus menjadi tujuan utama semua Cabor akan mewakili Papua menuju PON,” ujar Deda.

“Khusus buat kami yang merupakan olahraga beregu, jika diukur dengan kalender kerja dan periodisasi maka sudah harus dilakukan TC entah berjalan atau terpusat,” sambungnya.

Deda membeberkan jika sampai saat ini, beberapa atlet yang mereka siapkan sudah melakukan latihan secara mandiri. Tapi menurutnya itu tidak cukup.

“Tetapi belajar dari pengalaman kami dulu sebagai atlit dan juga sekarang sebagai pelatih bahwa sulit sekali untuk kita minta atlet melakukan latihan mandiri. Hanya sedikit saja atlet yang sadar bahwa dia atlet dan mau melakukan latihan mandiri,” pungkasnya. (eri/nat)

Baca Juga :  Peduli Covid-19, Sumbangkan Dana Subsidi

Berita Terbaru

Artikel Lainnya