Sunday, May 5, 2024
25.7 C
Jayapura

Pemkab Dorong Konektivitas Transportasi

MERAUKE – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mappi terus mendorong konektivitas transportasi baik udara, darat, sungai dan laut di Mappi. Sebab, yang masih menjadi persoalan selama ini adalah masalah akses terutama dari  ibukota Mappi.

      ‘’Kita terus mendorong  konektivitas transportasi di Mappi. Ketika semua sudah terhubung nanti maka Mappi akan semakin terbuka dan akan lebih maju ke depan,’’ kata Wakil Bupati Mappi, Jaya Ibnu Su’ud, ST, menjawab pertanyaan Cenderawasih Pos saat menjemput Kapolda Papua dalam rangka kunjungan ke Mappi di Bandara Mopah Merauke, Kamis, (24/3).

      Wabup Jaya menjelaskan, untuk kondisi landasan Bandara Kepi saat ini sedang dilakukan perpanjangan oleh Kementrian Perhubungan dari yang ada sekarang ini panjang 1.250 meter menjadi 1.650 meter.

Baca Juga :  Pospol  Kudamati akan Diaktifkan Kembali   

   ‘’Ada  perpanjangan 200 meter dan sekarang ini juga sedang dilakukan  penimbunan untuk panjang 200 meter lagi. Sehingga nantinya menjadi 1.650 meter, mudah-mudahan tahun ini dapat dilakukan test landasan  untuk pesawat jenis ATR bisa masuk ke Mappi, sehingga  dapat mengatasi kesulitan masyarakat dalam mendapatkan seat pesawat selama ini,’’harapnya.

      Selain perpanjangan landasan tersebut,   Wabup Jaya  Ibnu Su’ud menjelaskan bahwa tahun ini juga  dilakukan pembangunan terminal baru Bandara Kepi.  Pembangunan terminal  baru ini, karena terminal penumpang yang ada sekarang terlalu dekat dengan landasan sehingga dinilai dapat mengganggu penerbangan.

     Sementara akses laut, Wabup Jaya menilai bahwa sudah cukup lancar. Namun yang perlu mendapat perhatian adalah akses darat dari Banabepe ke Merauke diharapkan bisa terhubung dengan jembatan.

Baca Juga :  Terdakwa Percobaan Persetubuhan Anak di Bawah Umur Dituntut 3 Tahun

    ‘’Karena ada beberapa jembatan yang  akan dibangun. Termasuk perbaikan jalan dari Merauke sampai ke Banabepe. Nanti dari Banabepe ke Kepi maupun ke Mur bisa lewat sungai,’’ tandasnya. (ulo/tho)   

MERAUKE – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mappi terus mendorong konektivitas transportasi baik udara, darat, sungai dan laut di Mappi. Sebab, yang masih menjadi persoalan selama ini adalah masalah akses terutama dari  ibukota Mappi.

      ‘’Kita terus mendorong  konektivitas transportasi di Mappi. Ketika semua sudah terhubung nanti maka Mappi akan semakin terbuka dan akan lebih maju ke depan,’’ kata Wakil Bupati Mappi, Jaya Ibnu Su’ud, ST, menjawab pertanyaan Cenderawasih Pos saat menjemput Kapolda Papua dalam rangka kunjungan ke Mappi di Bandara Mopah Merauke, Kamis, (24/3).

      Wabup Jaya menjelaskan, untuk kondisi landasan Bandara Kepi saat ini sedang dilakukan perpanjangan oleh Kementrian Perhubungan dari yang ada sekarang ini panjang 1.250 meter menjadi 1.650 meter.

Baca Juga :  Batik Air Kembali Melayani Masyarakat Merauke

   ‘’Ada  perpanjangan 200 meter dan sekarang ini juga sedang dilakukan  penimbunan untuk panjang 200 meter lagi. Sehingga nantinya menjadi 1.650 meter, mudah-mudahan tahun ini dapat dilakukan test landasan  untuk pesawat jenis ATR bisa masuk ke Mappi, sehingga  dapat mengatasi kesulitan masyarakat dalam mendapatkan seat pesawat selama ini,’’harapnya.

      Selain perpanjangan landasan tersebut,   Wabup Jaya  Ibnu Su’ud menjelaskan bahwa tahun ini juga  dilakukan pembangunan terminal baru Bandara Kepi.  Pembangunan terminal  baru ini, karena terminal penumpang yang ada sekarang terlalu dekat dengan landasan sehingga dinilai dapat mengganggu penerbangan.

     Sementara akses laut, Wabup Jaya menilai bahwa sudah cukup lancar. Namun yang perlu mendapat perhatian adalah akses darat dari Banabepe ke Merauke diharapkan bisa terhubung dengan jembatan.

Baca Juga :  Hari ini, Penyidik Gelar Perkara

    ‘’Karena ada beberapa jembatan yang  akan dibangun. Termasuk perbaikan jalan dari Merauke sampai ke Banabepe. Nanti dari Banabepe ke Kepi maupun ke Mur bisa lewat sungai,’’ tandasnya. (ulo/tho)   

Berita Terbaru

Artikel Lainnya