SENTANI – Terkait dengan upaya penerapan Perda penutupan miras di Kabupaten Jayapura, yang menjadi perhatian Bupati Jayapura. Kapolres Jayapura, AKBP Umar Nasatekay, S.I.K., mengatakan terkait penerapan Perda miras pihaknya sangat mendukung.
“Kami dari kepolisian akan mendukung perda yang akan diterapkan oleh Bupati Jayapura, untuk perlnerapannya Bupati akan bekerjasama dengan Satpol-PP Kabupaten Jayapura, tetapi kami akan siap membantu,” katanya kepada Cenderawasih Pos, Selasa (15/4) kemarin.
Diakuinya, hal ini juga bagian dari menekan banyaknya kasus kriminal dan kasus kecelakaan yang disebabkan karena miras.
“Penerapan Perda miras di Kabupaten Jayapura, akan sangat berdampak pada kamtipmas yang lebih aman, dan nyaman,” jelasnya.
Menurutnya, dari pihak kepolisian akan tetap mendukung dan bekerja sama dengan pemerintah setempat dalam hal penanganan miras di Kabupaten Jayapura.
“Kita pasti akan membackup semua kegiatan menyangkut dengan penerapan Perda miras di Kabupaten Jayapura,” terangnya. (ana)
Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos
BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS https://www.myedisi.com/cenderawasihpos