JAYAPURA-Kepala Badan Pengelola Keuangan Dan Aset Daerah (BPKAD) Kota Jayapura, Desi Yanthi Wanggai menjelaskan bahwa, dana Otsus untuk Pemerintah Kota Jayapura tahun anggaran 2025 mengalami kenaikan dari tahun 2024 lalu.
“Tahun ini ada kenaikan kurang lebih Rp 2 miliar, dengan nominalnya tahun 2024 sebesar Rp 181 Miliar, sedangkan tahun 2025 ini yang kita terima Rp 183 Miliar,” ujar Desi Yanthi Wanggai saat dikonfirmasi Cenderawasih Pos di Kantor Walikota, Rabu (22/1).
Menurutnya, dari sejumlah OPD yang ada, tiga dinas dengan penyaluran yang paling banyak dibandingkan dengan dinas-dinas yang lainnya. “OPD penerimaan yang paling dominan adalah PU, Pendidikan dan kesehatan, tiga OPD ini menjadi skala prioritas karena berkaitan dengan layanan pokok publik,” ungkapnya.
Namun dirinya tidak menjelaskan berapa besaran dana Otsus yang disalurkan kepada tiga OPD penting tersebut. BPKAD ingatkan kepada OPD penerima dana Otsus untuk diperhatikan penyerapannya, diharapkan bisa lebih maksimal dari tahun sebelumnya.
“Targetkan penyerapan itu harus 100%, agar bisa membantu masyarakat sesuai dengan program kerja yang sudah ditetapkan,” tuturnya.
Terkait penyaluran, BPKAD menjelaskan akan dilakukan dalam waktu dekat, karena saat ini masih ada tahapan-tahapan yang harus diselesaikan. “Rencananya untuk penyaluran tahap 1 akan dilakukan pada bulan Maret nanti, sekarang itu kita masih menjalankan tahap pelaporan sambil menunggu surat edaran resmi menteri keuangan terkait ada surat edaran bersama untuk menunda pekerjaan fisik,” pungkasnya.
“Namun yang berkaitan dengan pelayanan publik tetap dijalankan, seperti pendidikan, kesehatan dan layanan publik lainnya,” lanjutnya. (kim/tri)
Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos
BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS https://www.myedisi.com/cenderawasihpos