Sat Reskrim Bentuk Tim Khusus Sikapi Maraknya Curanmor

WAMENA – Menyikapi maraknya kasus pencurian kendaraan bermotor di Kota Wamena dan Sekitarnya, Sat Reskrim Polres Jayawijaya membentuk tim khusus yang tak hanya menindak para pelaku kejahatan namun juga melakukan pencegahan untuk melakukan tindak kriminal di waktu -waktu rawanyang sering dimanfaatkan para pelaku.

Kapolres Jayawijaya melalui Kaur Bin Ops (KBO) Sat Reskrim Iptu Marcelino Rumambi, SH, MH menyatakan langkah yang diambil sat Reskrim Polres Jayawijaya dalam menyikapi kasus curanmor yang marak terjadi, sehingga selain melakukan patroli dengan tim yang dibentuk oleh Kapolres Jayawijaya yang dibagi dalam 4 regu yang didalamnya berisi semua anggota untuk melakukan patroli umum pasa pagi , siang, sore dan malam hari.

” disamping itu ada juga patroli lain dari Dalmas yang memiliki giat patroli tersendiri , tapi juga kami pihak Reskrim dengan menyikapi kasus curanmor dengan membentuk tim khusus,”ungkapya senin (10/6) kepada cenderawasih pos

Menurutnya, tim khusus ini langsung dipimpin oleh Kasat reskrim AKP Ibnu Rudihartono, S,Tk, SIK untuk melakukan patroli dimalam hari, dimana tim ini tidak hanya melakukan patroli di waktu -waktu tertentu yang diperhatikan sangat rawan suatu tindak pidana saja namun juga melakukan patroli khusus untuk melihat situasi dan kondisi kerawanan pada lokasi -lokasi tertentu.

“misalnya tempat yang sangat sunyi dan sering dilakukan aktifitas miras oleh warga , serta juga melakukan pemetaan untuk mencegah tindak pidana seperti curanmor, Curas dan pencurian dengan pemberatan, seperti melompat pagar, membongkar rumah dan sebagainya”jelasnya

KBO Reskrim Polres Jayawijaya mengaku jika tim ini juga fokus kepada pencegahan pencurian – pencurian kendaraan bermotor yang marak, tim ini juga sudah beberapa kali menggagalkan aksi pencurian baik Curanmor, Curas dan Pencurian dengan pemberatan salah satunya di Kantor MRP Papua pegunungan. (jo)

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos   

WAMENA – Menyikapi maraknya kasus pencurian kendaraan bermotor di Kota Wamena dan Sekitarnya, Sat Reskrim Polres Jayawijaya membentuk tim khusus yang tak hanya menindak para pelaku kejahatan namun juga melakukan pencegahan untuk melakukan tindak kriminal di waktu -waktu rawanyang sering dimanfaatkan para pelaku.

Kapolres Jayawijaya melalui Kaur Bin Ops (KBO) Sat Reskrim Iptu Marcelino Rumambi, SH, MH menyatakan langkah yang diambil sat Reskrim Polres Jayawijaya dalam menyikapi kasus curanmor yang marak terjadi, sehingga selain melakukan patroli dengan tim yang dibentuk oleh Kapolres Jayawijaya yang dibagi dalam 4 regu yang didalamnya berisi semua anggota untuk melakukan patroli umum pasa pagi , siang, sore dan malam hari.

” disamping itu ada juga patroli lain dari Dalmas yang memiliki giat patroli tersendiri , tapi juga kami pihak Reskrim dengan menyikapi kasus curanmor dengan membentuk tim khusus,”ungkapya senin (10/6) kepada cenderawasih pos

Menurutnya, tim khusus ini langsung dipimpin oleh Kasat reskrim AKP Ibnu Rudihartono, S,Tk, SIK untuk melakukan patroli dimalam hari, dimana tim ini tidak hanya melakukan patroli di waktu -waktu tertentu yang diperhatikan sangat rawan suatu tindak pidana saja namun juga melakukan patroli khusus untuk melihat situasi dan kondisi kerawanan pada lokasi -lokasi tertentu.

“misalnya tempat yang sangat sunyi dan sering dilakukan aktifitas miras oleh warga , serta juga melakukan pemetaan untuk mencegah tindak pidana seperti curanmor, Curas dan pencurian dengan pemberatan, seperti melompat pagar, membongkar rumah dan sebagainya”jelasnya

KBO Reskrim Polres Jayawijaya mengaku jika tim ini juga fokus kepada pencegahan pencurian – pencurian kendaraan bermotor yang marak, tim ini juga sudah beberapa kali menggagalkan aksi pencurian baik Curanmor, Curas dan Pencurian dengan pemberatan salah satunya di Kantor MRP Papua pegunungan. (jo)

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos