Friday, November 22, 2024
34.7 C
Jayapura

Wujudkan Generasi Emas, Dimulai dari PAUD Berkualitas

JAYAPURA-Bunda Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Kota Jayapura, Maria Yuvita Gobay mengatakan bahwa untuk berbicara tentang kualitas suatu bangsa atau negara dibutuhkan berbagai komponen atau aset-aset yang produktif.

  Dia menjelaskan aset produktif tersebut ialah sumber daya alam, sumberdaya manusia, sumber daya fisik, sumber daya modal sosial, dan berbagai sumber daya pendukung lainnya. Untuk memasuki generasi emas 2045, tergantung dari kontribusi apa yang akan diberikan terkhusus untuk dunia pendidikan.

  “Semua anak laki-laki dan perempuan harus bisa mengakses dunia pendidikan dan di tempat pada saat masih sekolah,” tegasnya.

   Oleh karena itu, pada usia 0 sampai 8 tahun adalah usia emas yang kita tidak boleh lewatkan. Karena kata Yuvita, usia 0 sampai 8 tahun baik dari satuan PAUD, TK , dan SD kelas satu masa tumbuh anak itu sama.

Baca Juga :  Satlantas Ajarkan Tertib Lalulintas di Pantai Cibery

  Untuk PAUD yang berkualitas itu ada tiga pilar emas yang paling penting yakni PAUD-nya harus berkualitas dalam metode pengejaran dan guru yang berkompeten dengan terus mengupgrade diri sesuai dengan perkembangan zaman, dapat menggerakkan semua potensi sumber daya yang ada di PAUD tersebut.

  Dia mengatakan perlunya diberikan nilai-nilai yang harus dimiliki seorang anak, begitu pun demikian ada perubahan transformasi pendidikan. “Dulu kita belajar secara konvensional tapi sekarang tidak, sejak diluncurkan Episode ke-24 tentang transisi PAUD ke SD yang menyenangkan. Kebijakan tersebut digulirkan guna mengakhiri miskonsepsi tentang baca, tulis, hitung (calistung) pada PAUD dan SD/MI/sederajat kelas awal (kelas 1 dan 2) yang masih sangat kuat di masyarakat.

Baca Juga :  Bangun 260 Pondok Wisata di Kabupaten dan Kota Jayapura

  “Untuk PAUD yang berkualitas itu ada tiga pilar emas yang paling penting yakni PAUD nya harus berkualitas dalam metode pengejaran dan guru yang berkompeten dengan terus mengupgrate diri sesuai dengan perkembangan jaman, dapat menggerakan semua potensi sumber daya yang ada di PAUD tersebut.” jelasnya. (kar/tri)

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos   

JAYAPURA-Bunda Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Kota Jayapura, Maria Yuvita Gobay mengatakan bahwa untuk berbicara tentang kualitas suatu bangsa atau negara dibutuhkan berbagai komponen atau aset-aset yang produktif.

  Dia menjelaskan aset produktif tersebut ialah sumber daya alam, sumberdaya manusia, sumber daya fisik, sumber daya modal sosial, dan berbagai sumber daya pendukung lainnya. Untuk memasuki generasi emas 2045, tergantung dari kontribusi apa yang akan diberikan terkhusus untuk dunia pendidikan.

  “Semua anak laki-laki dan perempuan harus bisa mengakses dunia pendidikan dan di tempat pada saat masih sekolah,” tegasnya.

   Oleh karena itu, pada usia 0 sampai 8 tahun adalah usia emas yang kita tidak boleh lewatkan. Karena kata Yuvita, usia 0 sampai 8 tahun baik dari satuan PAUD, TK , dan SD kelas satu masa tumbuh anak itu sama.

Baca Juga :  Walikota Harus Orang Port  Mencuat

  Untuk PAUD yang berkualitas itu ada tiga pilar emas yang paling penting yakni PAUD-nya harus berkualitas dalam metode pengejaran dan guru yang berkompeten dengan terus mengupgrade diri sesuai dengan perkembangan zaman, dapat menggerakkan semua potensi sumber daya yang ada di PAUD tersebut.

  Dia mengatakan perlunya diberikan nilai-nilai yang harus dimiliki seorang anak, begitu pun demikian ada perubahan transformasi pendidikan. “Dulu kita belajar secara konvensional tapi sekarang tidak, sejak diluncurkan Episode ke-24 tentang transisi PAUD ke SD yang menyenangkan. Kebijakan tersebut digulirkan guna mengakhiri miskonsepsi tentang baca, tulis, hitung (calistung) pada PAUD dan SD/MI/sederajat kelas awal (kelas 1 dan 2) yang masih sangat kuat di masyarakat.

Baca Juga :  Maria Yuvita Gobay Pekey Kembali Kendalikan DWP

  “Untuk PAUD yang berkualitas itu ada tiga pilar emas yang paling penting yakni PAUD nya harus berkualitas dalam metode pengejaran dan guru yang berkompeten dengan terus mengupgrate diri sesuai dengan perkembangan jaman, dapat menggerakan semua potensi sumber daya yang ada di PAUD tersebut.” jelasnya. (kar/tri)

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos   

Berita Terbaru

Artikel Lainnya