"Sampai kemarin sudah ada 9 orang, tapi ada beberapa yang sudah selesai menjalani isolasi dan masih ada sebagian yang menjalani isolasi secara mandiri," kata Petronela Risamasu, kemarin.
Saat dimintai Keterangan dalam pelaksanaan vaksinasi, Iptu Joni menyampaikan bahwa selain melakukan Vaksinasi Covid-19, Personelnya juga memberikan edukasi agar masyarakat mematuhi protokol kesehatan guna memutus mata rantai penyebaran Covid-19.
Juru Bicara Stagas Covid-19 Provinsi Papua, dr. Silwanus Sumule menjelaskan, berdasarkan laporan yang pihaknya terima dari hasil pemeriksaan sample yang dicurigai Omicron, terdapat 2 Kabupaten dan 1 kota terdeteksi Omicron.
"Ada 3 distrik di Kabupaten Jayapura yang sudah masuk zona merah penyebaran Covid- 19. Ada Distrik Sentani, Waibu, Nimbokrang," kata Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Jayapura, Khairul Lie sebagaimana dikutip dari rilis yang dikeluarkan oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Jayapura, Sabtu (12/2) malam.
‘’Ya, Jumat kemarin, kami telah menurunkan surat edaran ke sekolah-sekolah untuk menggelar kembali pembelajaran tatap muka terbatas,’’ kata Thiasoni Betaubun. Namun lanjut Thiasoni, PTM terbatas ini digelar setelah sekolah-sekolah tersebut sudah melaksanakan vaksinasi bagi anak. ‘’Jadi vaksin anak dulu, setelah itu baru dilanjutkan dengan pembatasan,’’ katanya.Â
PT Bank Mandiri (Persero) Tbk berkomitmen terus meningkatkan kualitas pelayanan bagi nasabahnya di tengah Pandemi Covid-19 saat ini dengan inovasi dan gebrakan terbarunya. Terlebih lagi untuk nasabah korporasi atau wholesale yang membutuhkan layanan keuangan yang sangat beragam sesuai dengan kebutuhannya.
Wakil Bupati Keerom, Drs. Wahfir Kosasih, SH, MH meminta kepada seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) dilingkungan Pemerintah Keerom untuk taat protokol kesehatan seperti memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, mengurangi mobilasi dan menghindari kerumunan.
Perkembangan kasus Covid-19 di Kota terus mengalami peningkatan signifikan. Bahkan, dari laporan Satgas Penanggulangan Covid-19 Kota Jayapura per Sabtu 12 Februari kemarin, jumlah kasus positif Covid-19 mencapai 854 kasus. Penyebaran yang cukup pesat ini, kemungkinan karena sudah adanya varian Omicron di Kota Jayapura.
"Kami akan melakukan evaluasi nanti tanggal 14 Februari (hari ini red), setelah melakukan evaluasi baru akan kita putuskan apakah ada kebijakan yang akan kita lakukan," katanya kepada Cenderawasih Pos, Minggu (13/2)kemarin.
"Cakupan vaksimasi perregional Papua per 7 Februari untuk Papua dosis tahap pertama 59,1% dan dosis ke-2 sebanyak 42,6%. Sementara untuk Indonesia cakupan vaksin dosis pertama 89,9% dan dosis kedua 63,6%," katanya kepada Cenderawasih Pos, Sabtu (12/2) kemarin.