Friday, November 22, 2024
25.7 C
Jayapura

Bhayangkari Cabang Tolikara Jamin Tingkatkan Pelayanan Posyandu

KARUBAGA – Bhayangkari Cabang Tolikara dan tim kesehatan puskesmas Kota Karubaga melaksanakan kegiatan rutin pelayanan Posyandu kepada ibu hamil, lansia dan balita yang di halaman Aula Bhayangkari, Sabtu (4/5).

Ketua Bhayangkari Ny. Messke Irianto John  menjelaskan bahwa pelayanan posyandu rutin ini merupakan upaya dalam mewujudkan masyarakat yang sehat di wilayah Papua Pegunungan khususnya Kabupaten Tolikara. Kegiatan ini merupakan hasil kerjasama Bhayangkari Cabang Tolikara dengan Puskesmas Karubaga.

“Pelayanan kesehatan terpadu pada hari ini dengan dilakukannya pemeriksaan kesehatan berupa pemeriksaan tekanan darah, kolesterol, asam urat dan kadar gula darah bagi lansia, sedangkan ibu hamil dilakukan pemeriksaan tekanan dasar dan usia kandungan, dan balita seperti biasanya yakni berat badan, tinggi dan imunisasi,” jelas Messke Irianto John.

Baca Juga :  Kaum Intelektual Tolikara Minta Kapolda Usut Kasus Pembakaran Gedung KPU

Messke juga menambahkan bahwa selain diberikannya pelayanan kesehatan, ibu-ibu Bhayangkari dan tenaga kesehatan juga memberikan beberapa obat diantarnya vitamin dan penambah darah kepada lansia dan ibu hamil untuk di konsumsi secara rutin, sedangkan balita diberikan beberapa makan tambahan.

“Semoga pelayanan yang telah kami lakukan dapat memberikan dampak positif bagi kesehatan  sebab kami memiliki komitmen untuk bisa membantu meningkatkan pelayanan posyandu agar selalu hadir untuk dilakukan pemeriksaan kesehatan lanjutan terlebih lagi bagi bayi, balita, ibu hamil serta lansia,” Messke. (ade)

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

KARUBAGA – Bhayangkari Cabang Tolikara dan tim kesehatan puskesmas Kota Karubaga melaksanakan kegiatan rutin pelayanan Posyandu kepada ibu hamil, lansia dan balita yang di halaman Aula Bhayangkari, Sabtu (4/5).

Ketua Bhayangkari Ny. Messke Irianto John  menjelaskan bahwa pelayanan posyandu rutin ini merupakan upaya dalam mewujudkan masyarakat yang sehat di wilayah Papua Pegunungan khususnya Kabupaten Tolikara. Kegiatan ini merupakan hasil kerjasama Bhayangkari Cabang Tolikara dengan Puskesmas Karubaga.

“Pelayanan kesehatan terpadu pada hari ini dengan dilakukannya pemeriksaan kesehatan berupa pemeriksaan tekanan darah, kolesterol, asam urat dan kadar gula darah bagi lansia, sedangkan ibu hamil dilakukan pemeriksaan tekanan dasar dan usia kandungan, dan balita seperti biasanya yakni berat badan, tinggi dan imunisasi,” jelas Messke Irianto John.

Baca Juga :  Satgas Binmas Bagikan 7.000 Ekor Bibit Ikan Mujair Kepada Masyarakat

Messke juga menambahkan bahwa selain diberikannya pelayanan kesehatan, ibu-ibu Bhayangkari dan tenaga kesehatan juga memberikan beberapa obat diantarnya vitamin dan penambah darah kepada lansia dan ibu hamil untuk di konsumsi secara rutin, sedangkan balita diberikan beberapa makan tambahan.

“Semoga pelayanan yang telah kami lakukan dapat memberikan dampak positif bagi kesehatan  sebab kami memiliki komitmen untuk bisa membantu meningkatkan pelayanan posyandu agar selalu hadir untuk dilakukan pemeriksaan kesehatan lanjutan terlebih lagi bagi bayi, balita, ibu hamil serta lansia,” Messke. (ade)

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

Berita Terbaru

Artikel Lainnya