JAYAPURA – Dinas Kesehatan Provinsi Papua, akui kasus Covid-19 di Papua terus menurun, namun pihaknya tetap mengimbau agar masyarakat tetap waspada dan menjalankan prokes dengan ketat.
Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Papua, Robby Kayame menjelaskan memang angka kasus dibawah 10 orang rata-rata perhari, namun pihaknya tetap mengimbau agar semua daerag di Papua tetap waspada.
“Kami harap Kabupaten Biak Numfor dalam waktu dekat ini angkanya bisa ditekan, agar semua Kabupaten dan Kota di Papua semakin terhindar dari Covid-19,” Rabu (8/12) kemarin.
Untuk pencegahan penyebaran Covid-19, ia mengimbau kepada masyarakat agar dapat mengantisipasi penyerabaran Covid-19 baik varian baru atau juga varian yang sudah lama saat menjelang natal dan tahun baru.
“Saya harap masyarakat tetap patuhi peraturan, tetap menjalankan protokol kesehatan dengan benar, dan kalau bisa masyarakat memberikan diri untuk divaksin,” pungkasnya. (ana/gin)