Sunday, April 28, 2024
29.7 C
Jayapura

Semarakkan Hari Kemerdekaan, Pemprov Papua akan Gelar Bakti Sosial

JAYAPURA – Setelah melakukan kegiatan donor darah dan vaksinasi Covid-19 di Istora Papua Bangkit, Pemerintah Provinsi Papua bakal kembali menggelar bakti sosial dalam menyemarakan Hari Kemerdekaan Indonesia ke-77.

Kepala Dinas Sosial Provinsi Papua, Ribka Haluk mengatakan, Pemprov  melalui pihaknya akan melakukan kegiatan kerja bakti di dua pasar tradisional di Kota Jayapura dan Kabupaten Jayapura.

“Kerja bakti akan dilaksanakan di Pasar Pharaa Sentani, Kabupaten Jayapura dan Pasar Mama mama Papua di Kota Jayapura. Dalam kegiatan tersebut,  kami akan libatkan masyarakat yang ada di dua tempat itu,” terangnya.

Lanjut Ribka, pihaknya juga akan menyediakan sejumlah bantuan sosial berupa sembako yang akan dibagikan bagi warga setempat.

Baca Juga :  Perizinan Harus Terus Dipermudah

“Ada sembako juga yang kita siapkan untuk warga di Pasar Phaara Sentani dan Pasar Mama mama Papua,” kata Ribka.

Dikatakan, Dinas Sosial Papua juga akan melakukan kegiatan anjangsana ke dua panti asuhan dan panti jompo di moment HUT ke 77 Republik Indonesia ini.

“Jadi kami dari seksi Bakti Sosial buat kegiatan itu hingga puncak HUT RI pada 17 Agustus mendatang,” pungkasnya. (fia/gin)

JAYAPURA – Setelah melakukan kegiatan donor darah dan vaksinasi Covid-19 di Istora Papua Bangkit, Pemerintah Provinsi Papua bakal kembali menggelar bakti sosial dalam menyemarakan Hari Kemerdekaan Indonesia ke-77.

Kepala Dinas Sosial Provinsi Papua, Ribka Haluk mengatakan, Pemprov  melalui pihaknya akan melakukan kegiatan kerja bakti di dua pasar tradisional di Kota Jayapura dan Kabupaten Jayapura.

“Kerja bakti akan dilaksanakan di Pasar Pharaa Sentani, Kabupaten Jayapura dan Pasar Mama mama Papua di Kota Jayapura. Dalam kegiatan tersebut,  kami akan libatkan masyarakat yang ada di dua tempat itu,” terangnya.

Lanjut Ribka, pihaknya juga akan menyediakan sejumlah bantuan sosial berupa sembako yang akan dibagikan bagi warga setempat.

Baca Juga :  Kehadiran Transportasi Online Tidak Dapat Dibendung

“Ada sembako juga yang kita siapkan untuk warga di Pasar Phaara Sentani dan Pasar Mama mama Papua,” kata Ribka.

Dikatakan, Dinas Sosial Papua juga akan melakukan kegiatan anjangsana ke dua panti asuhan dan panti jompo di moment HUT ke 77 Republik Indonesia ini.

“Jadi kami dari seksi Bakti Sosial buat kegiatan itu hingga puncak HUT RI pada 17 Agustus mendatang,” pungkasnya. (fia/gin)

Berita Terbaru

Artikel Lainnya