Saturday, April 20, 2024
26.7 C
Jayapura

Tugas Pertama Satgas Covid  Beri Imbauan Taat Prokes   

MERAUKE- Setelah sempat  dinonaktifkan dan diaktifkan kembali setelah kasus  Covid-19 di Kabupaten Merauke terus meningkat, maka tugas pertama  Tim Satgas Covid-19 Kabupaten Merauke adalah memberikan  imbauan kepada masyarkat agar selalu taat Protokol Kesehatan (Prokes).

Wakil Bupati Merauke H. Riduwan, S.Sos, M.Pd, kepada wartawan sehubungan dengan pengaktifan Tim Satgas Covid-19 tersebut mengungkapkan, selain memberikan imbauan kepada masyarakat agar tetap taat dan disiplin dalam Prokes, terutama menggunakan masker, tim Satgas ini juga  akan melakukan pengawasan di lapangan sehubungan dengan akan adanya pembatasan dalam rangka mengurangi pergerakan manusia guna mencengah penyebaran Covid-19  ini meluas.

‘’Juga memberikan sosialisasi kepada masyarakat pentingnya melakukan vaksinasi baik dosis pertama dan kedua.  Bagi yang sudah melakukan dosis pertama dan kedua, dapat melakukan vaksin booster,’’ jelasnya.

Baca Juga :  Pemkab Tolikara Kembali Raih Opini WTP

Karena vaksin  lanjut Wabup Riduwan, salah satu upaya  yang dilakukan pemerintah dalam melindungi masyarakatnya dari paparan Covid-19  dengan gejala berat.  Dikatakan, Tim Satgas Covid-19 yang diaktifkan tersebut  adalah seluruh  stakolder  baik pemerintah daerah maupun dari TNI dan Polri. (ulo/tho)

MERAUKE- Setelah sempat  dinonaktifkan dan diaktifkan kembali setelah kasus  Covid-19 di Kabupaten Merauke terus meningkat, maka tugas pertama  Tim Satgas Covid-19 Kabupaten Merauke adalah memberikan  imbauan kepada masyarkat agar selalu taat Protokol Kesehatan (Prokes).

Wakil Bupati Merauke H. Riduwan, S.Sos, M.Pd, kepada wartawan sehubungan dengan pengaktifan Tim Satgas Covid-19 tersebut mengungkapkan, selain memberikan imbauan kepada masyarakat agar tetap taat dan disiplin dalam Prokes, terutama menggunakan masker, tim Satgas ini juga  akan melakukan pengawasan di lapangan sehubungan dengan akan adanya pembatasan dalam rangka mengurangi pergerakan manusia guna mencengah penyebaran Covid-19  ini meluas.

‘’Juga memberikan sosialisasi kepada masyarakat pentingnya melakukan vaksinasi baik dosis pertama dan kedua.  Bagi yang sudah melakukan dosis pertama dan kedua, dapat melakukan vaksin booster,’’ jelasnya.

Baca Juga :  Kasus Covid-19 di Jayawijaya Tembus 86 Orang

Karena vaksin  lanjut Wabup Riduwan, salah satu upaya  yang dilakukan pemerintah dalam melindungi masyarakatnya dari paparan Covid-19  dengan gejala berat.  Dikatakan, Tim Satgas Covid-19 yang diaktifkan tersebut  adalah seluruh  stakolder  baik pemerintah daerah maupun dari TNI dan Polri. (ulo/tho)

Berita Terbaru

Artikel Lainnya