JAYAPURA – NPCI Papua sukses mendulang medali emas pada hari pertama perlombaan Para Renang Pekan Paralimpik Pelajar Nasional atau Peparpenas XI Jakarta 2025.
Turun di GBK Akuatik Stadium Senayan Jakarta, Selasa (4/11), para renang NPCI Papua berhasil meraih 1 medali emas dan 1 medali perak
Medali emas dan perak lahir dari De Jhon Waromi pada nomor 50 meter gaya dada dengan catatan 33.27 detik dan medali perak pada nomor 100 meter gaya punggung. Ketua NPCI Papua, Jayakusuma melayangkan pujian kepada De Jhon yang mampu mengalungkan 1 medali emas dan 1 medali perak pada hari pertama.
“Kita bersyukur De Jhon bisa meraih medali emas dan perak untuk Papua. Ini merupakan salah satu kebanggaan kita karena hari pertama sudah bisa meraih medali,” ungkap Jayakusuma kepada Cenderawasih Pos.
Jayakusuma yakin De Jhon masih bisa meraih medali emas pada hari ini, Rabu (5/11). De Jhon masih turun di nomor 100 meter gaya dada yang merupakan nomor andalannya.
“Jhon juga masih memiliki nomor unggulan dan semoga dia bisa kembali meraih medali emas. Harapan kita di renang 3 medali emas bisa terwujud,” ujarnya.
Jayakusuma juga menyayangkan 3 atlet mereka tidak lolos klasifikasi. Sehingga mereka hanya bisa menurunkan 4 atlet dari 7 atlet yang mereka siapkan.
“Mereka yang tidak lolos klasifikasi tetap bertanding tapi medalinya tidak dihitung dan dianggap sebagai eksebisi. Semoga atlet lainnya bisa termotivasi untuk meraih medali pada pertandingan berikutnya,” ucapnya.