Saturday, April 27, 2024
33.7 C
Jayapura

Andre : Persipura Mirip Klub Brasil

Andre Ribeiro ( FOTO : ERIK / CEPOS)

JAYAPURA – Andre Ribeiro dos Santos, bek asing Persipura Jayapura kini menjadi palang pintu andalan tim Mutiara Hitam julukan Persipura selama mengarungi kompetisi Shopee Liga 1 2019.

Selama ditukangi oleh Luciano Leandro di awal musim serta Jacksen F. Tiago, pemain asal Brasil itu nyaris tak tergantikan. Dari 15 partai yang sudah dilakoni, bek berusia 31 tahun itu hanya absen ketika Persipura ditahan imbang 1-1 dengan Barito Putera 19 Agustus lalu. Pasalnya, bek jangkung itu menjalani hukuman akumulasi kartu kuning. Selebihnya, nama Andre Ribeiro terus menjadi benteng andalan Persipura.

Tak hanya menjadi tembok kokoh, Andre juga memiliki naluri gol yang cukup tinggi. Dari 14 penampilannya, meski sebagi pemain belakang, namun Andre sudah menciptakan dua gol bagi Persipura. Satu gol diciptakan saat Persipura mengalahkan Kalteng Putra 2-0 dan menggilas tuan rumah Barito Putera dengan skor 4-0.

Baca Juga :  Ricardo Salampessy: Target Kami Lolos ke PON XXI

Meski kompetisi Liga 1 2019 sebagai karier pertamanya tidak membuat Andre butuh waktu banyak untuk adaptasi dengan tim Persipura. Pasalnya, ia menilai jika Persipura memiliki kemiripan dengan mantan klubnya Vasco da Gama (klub divisi utama Brasil). Alasan itu yang membuat dirinya mudah untuk nyetel dengan rekan-rekannya.

“Persipura adalah tim di Indonesia yang bermain paling mirip klub yang saya mainkan di Brasil, Vasco da Gama. Keduanya bermain dengan penuh sukacita, dan banyak kualitas teknis,” ungkap Andre kepada Cenderawasih Pos saat dihubungi via telepon selulernya, Jumat (13/9) kemarin.

Di awal kompetisi, Andre memang belum menunjukan performa terbaiknya. Namun jelang pertengahan putaran pertama, pemain kelahiran Porto Alegre Brasil itu kian menunjukan performa apik. Andre kini berubah menjadi sosok tembok yang sulit untuk dilewati.

Baca Juga :  Sejumlah Pemain Liga 1 dan 2 Ikut Berlaga

“Bermain di liga Indonesia menjadi pengalaman itu luar biasa bagi saya, dan hari ini saya merasa hebat bersama Persipura. Saya harap ini adalah moment yang baik buat saya untuk memberikan prestasi bagi Persipura dan untuk liga-liga berikutnya,”ujarnya. (eri/tho) 

Andre Ribeiro ( FOTO : ERIK / CEPOS)

JAYAPURA – Andre Ribeiro dos Santos, bek asing Persipura Jayapura kini menjadi palang pintu andalan tim Mutiara Hitam julukan Persipura selama mengarungi kompetisi Shopee Liga 1 2019.

Selama ditukangi oleh Luciano Leandro di awal musim serta Jacksen F. Tiago, pemain asal Brasil itu nyaris tak tergantikan. Dari 15 partai yang sudah dilakoni, bek berusia 31 tahun itu hanya absen ketika Persipura ditahan imbang 1-1 dengan Barito Putera 19 Agustus lalu. Pasalnya, bek jangkung itu menjalani hukuman akumulasi kartu kuning. Selebihnya, nama Andre Ribeiro terus menjadi benteng andalan Persipura.

Tak hanya menjadi tembok kokoh, Andre juga memiliki naluri gol yang cukup tinggi. Dari 14 penampilannya, meski sebagi pemain belakang, namun Andre sudah menciptakan dua gol bagi Persipura. Satu gol diciptakan saat Persipura mengalahkan Kalteng Putra 2-0 dan menggilas tuan rumah Barito Putera dengan skor 4-0.

Baca Juga :  Nasib PON dan Peparnas Segera Ditentukan

Meski kompetisi Liga 1 2019 sebagai karier pertamanya tidak membuat Andre butuh waktu banyak untuk adaptasi dengan tim Persipura. Pasalnya, ia menilai jika Persipura memiliki kemiripan dengan mantan klubnya Vasco da Gama (klub divisi utama Brasil). Alasan itu yang membuat dirinya mudah untuk nyetel dengan rekan-rekannya.

“Persipura adalah tim di Indonesia yang bermain paling mirip klub yang saya mainkan di Brasil, Vasco da Gama. Keduanya bermain dengan penuh sukacita, dan banyak kualitas teknis,” ungkap Andre kepada Cenderawasih Pos saat dihubungi via telepon selulernya, Jumat (13/9) kemarin.

Di awal kompetisi, Andre memang belum menunjukan performa terbaiknya. Namun jelang pertengahan putaran pertama, pemain kelahiran Porto Alegre Brasil itu kian menunjukan performa apik. Andre kini berubah menjadi sosok tembok yang sulit untuk dilewati.

Baca Juga :  Ricardo Salampessy: Target Kami Lolos ke PON XXI

“Bermain di liga Indonesia menjadi pengalaman itu luar biasa bagi saya, dan hari ini saya merasa hebat bersama Persipura. Saya harap ini adalah moment yang baik buat saya untuk memberikan prestasi bagi Persipura dan untuk liga-liga berikutnya,”ujarnya. (eri/tho) 

Berita Terbaru

Artikel Lainnya