Saturday, November 23, 2024
28.7 C
Jayapura

Usai Melahirkan Langsung Diberi Akte Lahir, KK dan KIA 

JAYAPURA-Penjabat Wali Kota Jayapura Dr Frans Pekey, M.Si.,didampingi Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Jayapura, Raymond Mandibondibo, menyerahkan Akte Kelahiran, KIA dan Kartu Keluarga pada Ibu dan Bayi yang akan pulang usaia melahirkan di RS Provita, Kamis (22/9).

   Frans Pekey mengatakan, penyerahan KIA, akte lahir dan KK dari Pemkot Jayapura melalui Dukcapil adalah sebagai bentuk pelayanan Adminduk yang diberikan kepada masyarakat.

Dukcapil telah bekerjasama dengan RS Provita Jayapura. Jadi bagi ibu yang melahirkan maka semua dokumennya akan diperbaharui mulai penambahan KK, pembuatan Akte Lahir dan pembuatan KIA, sehingga tidak lagi mengurus ke kantor Dukcapil.

  “Kami harap masyarakat bisa senang dan mendukung program Pemerintah Kota Jayapura, inilah bentuk perhatian dan kepedulian kami kepada masyarakat Kota Jayapura,” jelasnya.

Baca Juga :  Tegur Jika Ada Warga Tak Pakai Masker

  Sementara itu, Raymond J. Mandibondibo mengatakan, saat ini Pemerintah Kota Jayapura melalui Dukcapil telah bekerjasama dengan RS Provita dalam membantu ibu yang  melahirkan untuk bisa langsung dibuatkan alte kelahiran, KIA dan Kartu Keluarga. Dimana RS Provita yang masih konsisten berjalan dalam kerjasama ini. Karena Rumah sakit lain sudah tidak jalan dan akan didorong kembali dalam waktu dekat untuk menjalankannya.

   “Seluruh rumah sakit di Kota Jayapura diharapkan dapat menjalankan kegiatan ini, karena akan sangat menolong bagi warga kota, terutama orang tua dan bayi dalam memiliki Adminduk lengkap dan  pelayanan ini gratis,”jelasnya.

  Diakui, melalui program ini sebagai bentuk perhatian yang diberikan oleh pemerintah untuk mendekatkan pelayanan kepada masyarakat, sehingga masyarakat tidak perlu repot-repot mengurus akte kelahiran bayi, karena keluar dari Rumah Sakit bawa bayi bawa Akte Kelahiran. (dil/tri)

Baca Juga :  Pramuka Dituntut Ajarkan Anak Kreatif

JAYAPURA-Penjabat Wali Kota Jayapura Dr Frans Pekey, M.Si.,didampingi Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Jayapura, Raymond Mandibondibo, menyerahkan Akte Kelahiran, KIA dan Kartu Keluarga pada Ibu dan Bayi yang akan pulang usaia melahirkan di RS Provita, Kamis (22/9).

   Frans Pekey mengatakan, penyerahan KIA, akte lahir dan KK dari Pemkot Jayapura melalui Dukcapil adalah sebagai bentuk pelayanan Adminduk yang diberikan kepada masyarakat.

Dukcapil telah bekerjasama dengan RS Provita Jayapura. Jadi bagi ibu yang melahirkan maka semua dokumennya akan diperbaharui mulai penambahan KK, pembuatan Akte Lahir dan pembuatan KIA, sehingga tidak lagi mengurus ke kantor Dukcapil.

  “Kami harap masyarakat bisa senang dan mendukung program Pemerintah Kota Jayapura, inilah bentuk perhatian dan kepedulian kami kepada masyarakat Kota Jayapura,” jelasnya.

Baca Juga :  Jangan Ada yang Buat Gerakan Tambahan!

  Sementara itu, Raymond J. Mandibondibo mengatakan, saat ini Pemerintah Kota Jayapura melalui Dukcapil telah bekerjasama dengan RS Provita dalam membantu ibu yang  melahirkan untuk bisa langsung dibuatkan alte kelahiran, KIA dan Kartu Keluarga. Dimana RS Provita yang masih konsisten berjalan dalam kerjasama ini. Karena Rumah sakit lain sudah tidak jalan dan akan didorong kembali dalam waktu dekat untuk menjalankannya.

   “Seluruh rumah sakit di Kota Jayapura diharapkan dapat menjalankan kegiatan ini, karena akan sangat menolong bagi warga kota, terutama orang tua dan bayi dalam memiliki Adminduk lengkap dan  pelayanan ini gratis,”jelasnya.

  Diakui, melalui program ini sebagai bentuk perhatian yang diberikan oleh pemerintah untuk mendekatkan pelayanan kepada masyarakat, sehingga masyarakat tidak perlu repot-repot mengurus akte kelahiran bayi, karena keluar dari Rumah Sakit bawa bayi bawa Akte Kelahiran. (dil/tri)

Baca Juga :  Satu dari 28 Napi WNA  Lapas Abepura Dinyatakan Bebas 
Artikel Sebelumnya
Artikel Selanjutnya

Berita Terbaru

Artikel Lainnya