Friday, November 22, 2024
34.7 C
Jayapura

Wakapolda Papua Ajak Umat Teladani Nabi Muhammad SAW

JAYAPURA-Wakil Kepala Kepolisian Daerah (Wakapolda) Papua, Brigjen Pol Dr. Faizal Ramadhani, menghadiri peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, 1444 Hijriah di Masjid Raya Baiturrahman Kota Jayapura, Senin (16/9).

   Peringatan Maulid Nabi kali ini mengusung tema “Mewujudkan Pimpinan yang Arif dan bijaksana serta meneladani akhlak Baginda Rasulullah Muhammad SAW”, dan dihadiri oleh Anjak Utama Korbrimob Komjen Pol Matius D. Fakhiri, Ketua MUI Papua, KH. Syaiful Islam Alpayage, Kepala Biro Perekonomian Setda Papua Dr. Andry, dan para jamaah Masjid Raya Baiturahman.

   Dalam sambutannya, Ketua MUI Provinsi Papua mengatakan bahwa peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW merupakan salah satu momen penting bagi umat muslim, karena momen tersebut menandai perubahan peradaban, dari zaman jahiliah menuju zaman kejayaan dengan lahirnya utusan terakhir sekaligus penyempurna ajaran nabi sebelumnya.

Baca Juga :  Diduga ada Kecurangan, Tim Seleksi KPU Papua Diprotes

   “Tak heranlah jika kaum muslimin sekalian menjadikan sang pembawa risalah sebagai “role model” atau sebagai panutan dalam berkehidupan beragama, bermasyarakat, berbangsa dan bernegara,” ucapnya.

   Sementara itu, Wakapolda Papua mengajak para umat Muslim di Papua khususnya di Kota Jayapura untuk meningkatkan kualitas keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT.

   “Kita umat Islam di Papua ini, tugas kita menjaga kelestarian agama ini dan menjaga nilai Kebangsaan serta menjaga kedamaian kita dalam mensukseskan pelaksanaan Pemilukada 2024 di Papua,” ucapnya.

   Lebih lanjut, ia mengatakan Rasulullah SAW selalu menekankan pentingnya menjaga keamanan dan stablilitas dalam masyarakat. “Agar kita semua mempererat tali persaudaraan tidak hanya di antara umat Islam, tetapi dengan saudara yg berbeda agam dan jadikan ajaran beliau sebagai pedoman hidup kita, dengan senantiasa meningkatkan ketakwaan kepada Allah SWT, menegakkan kebenaran serta menjaga kedamaian,” pungkasnya. (Kar/tri)

Baca Juga :  Pemkot Diminta Urai Benang Kusut Penataan Pasar

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

JAYAPURA-Wakil Kepala Kepolisian Daerah (Wakapolda) Papua, Brigjen Pol Dr. Faizal Ramadhani, menghadiri peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, 1444 Hijriah di Masjid Raya Baiturrahman Kota Jayapura, Senin (16/9).

   Peringatan Maulid Nabi kali ini mengusung tema “Mewujudkan Pimpinan yang Arif dan bijaksana serta meneladani akhlak Baginda Rasulullah Muhammad SAW”, dan dihadiri oleh Anjak Utama Korbrimob Komjen Pol Matius D. Fakhiri, Ketua MUI Papua, KH. Syaiful Islam Alpayage, Kepala Biro Perekonomian Setda Papua Dr. Andry, dan para jamaah Masjid Raya Baiturahman.

   Dalam sambutannya, Ketua MUI Provinsi Papua mengatakan bahwa peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW merupakan salah satu momen penting bagi umat muslim, karena momen tersebut menandai perubahan peradaban, dari zaman jahiliah menuju zaman kejayaan dengan lahirnya utusan terakhir sekaligus penyempurna ajaran nabi sebelumnya.

Baca Juga :  Bakal Jaring 20 Finalis Tan Monj

   “Tak heranlah jika kaum muslimin sekalian menjadikan sang pembawa risalah sebagai “role model” atau sebagai panutan dalam berkehidupan beragama, bermasyarakat, berbangsa dan bernegara,” ucapnya.

   Sementara itu, Wakapolda Papua mengajak para umat Muslim di Papua khususnya di Kota Jayapura untuk meningkatkan kualitas keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT.

   “Kita umat Islam di Papua ini, tugas kita menjaga kelestarian agama ini dan menjaga nilai Kebangsaan serta menjaga kedamaian kita dalam mensukseskan pelaksanaan Pemilukada 2024 di Papua,” ucapnya.

   Lebih lanjut, ia mengatakan Rasulullah SAW selalu menekankan pentingnya menjaga keamanan dan stablilitas dalam masyarakat. “Agar kita semua mempererat tali persaudaraan tidak hanya di antara umat Islam, tetapi dengan saudara yg berbeda agam dan jadikan ajaran beliau sebagai pedoman hidup kita, dengan senantiasa meningkatkan ketakwaan kepada Allah SWT, menegakkan kebenaran serta menjaga kedamaian,” pungkasnya. (Kar/tri)

Baca Juga :  Pemkot Diminta Urai Benang Kusut Penataan Pasar

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

Berita Terbaru

Artikel Lainnya