Ia mengharapkan pemerintah segera cepat menangani masalah tersebut terutama rumah untuk tinggal, makan dan juga kebutuhan Kampus. “Kepada Pemerintah kamih harap bisa membantu kami mahasiswa,” ujar Merpit.
Di tempat yang sama, Kordinator Lapangan Taruna Siaga Dinas Sosial Kota Jayapura, Wandi Setiawan menyampaikan bahwa Dinas Sosial sedang mendata korban dari bencana kebakaran tersebut.
“Semua yang kami data untuk kami laporkan ke Dinas Sosial supaya mungkin ada penanganan lebih lanjut seperti makan siap saji dan tempat tinggal sementara mereka,” kata Setiawan saat dimintai keterangan di lokasi kebakaran pada, Sabtu (16/3).
Lebih lanjut ia menyampaikan bahwa data dari korban bencana kebakaran ini akan dilaporkan ke Dinas Sosial untuk mendapatkan bantuan segera. “Ini kami akan melapor dulu ke kantor dinas setelah dia punya data lengkaplengkap, nanti dari dinas biasannya kalau untuk makan siap saji hari ini langsung dari dinas,” tutupnya. (cr-278/tri)
Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos
BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS https://www.myedisi.com/cenderawasihpos