Friday, September 20, 2024
23.7 C
Jayapura

Hari Pramuka, Kwarcab Kota Jayapura Siap Gelar Upacara

JAYAPURA– Tidak ada yang istimewa dalam peringatan hari ulang tahun Pramuka di Kwartir Cabang (Kwarcab) Pramuka Kota Jayapura di tahun ini.  Sementara untuk Kwartir Daerah (Kwarda) Provinsi Papua dipastikan akan mendalam upacara bersama di Yapen.

   Ketua Kwarcab Kota Jayapura,  Matias B. Mano mengatakan, untuk agenda-agenda yang akan dilaksanakan pada peringatan kegiatan Hari Pramuka tingkat Kota Jayapura itu pihaknya masih mengagendakan rapat bersama dengan pengurus.   “Kita baru mau agendakan rapat ini,”ujar Matias Mano, Senin (12/8).

   Dikatakan peringatan Puncak Hari Pramuka itu dilaksanakan pada 14 Agustus,  namun untuk Kwarda Papua upacaranya itu akan dilaksanakan di Yapen.  Untuk itu, Kota Jayapura sendiri akan melaksanakan peringatannya pada tanggal 19 Agustus nanti.

Baca Juga :  Temukan Penyakit Menular, Dinkes Gandeng Asrama dan Rumah Ibadah

   “Jadi mungkin kita upacara saja nanti, tapi sedang kita upayakan  kita mau rangkaikan dengan perkemahan Sabtu Minggu.  Ada wacana ke arah sana,” katanya.

   Jika dilaksanakan perkemahan Sabtu Minggu ini, pihaknya memilih tempat di lapangan upacara kantor walikota Jayapura.  Tentunya kegiatan ini akan melibatkan anak-anak sekolah dan bidang SD SMP SMA di tingkat Kwartir Cabang Kota Jayapura.

   Namun  demikian dia juga  berharap pembinaan Pramuka di tingkat Kwartir Cabang Kota Jayapura tetap bertumbuh dan berkembang sesuai dengan harapan terutama di sekolah-sekolah yang ada di wilayah-wilayah Distrik Muara Tami dan sekitarnya.

   Apalagi kata dia, beberapa waktu lalu pihaknya sudah melantik pengurus Pramuka di tingkat sekolah di beberapa distrik yang ada di Kota Jayapura. Karena itu, kata dia, peran dari para gugus depan ini juga turut membantu dalam hal meningkatkan dan pengembangan kepramukaan di Kwartir Cabang Pramuka Kota Jayapura. (roy/tri)

Baca Juga :  Basuh Kaki, Teladan Yesus agar Manusia Mengasihi Sesama

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

JAYAPURA– Tidak ada yang istimewa dalam peringatan hari ulang tahun Pramuka di Kwartir Cabang (Kwarcab) Pramuka Kota Jayapura di tahun ini.  Sementara untuk Kwartir Daerah (Kwarda) Provinsi Papua dipastikan akan mendalam upacara bersama di Yapen.

   Ketua Kwarcab Kota Jayapura,  Matias B. Mano mengatakan, untuk agenda-agenda yang akan dilaksanakan pada peringatan kegiatan Hari Pramuka tingkat Kota Jayapura itu pihaknya masih mengagendakan rapat bersama dengan pengurus.   “Kita baru mau agendakan rapat ini,”ujar Matias Mano, Senin (12/8).

   Dikatakan peringatan Puncak Hari Pramuka itu dilaksanakan pada 14 Agustus,  namun untuk Kwarda Papua upacaranya itu akan dilaksanakan di Yapen.  Untuk itu, Kota Jayapura sendiri akan melaksanakan peringatannya pada tanggal 19 Agustus nanti.

Baca Juga :  Tidak Terapkan Prokes Sanksinya Lebih Berat

   “Jadi mungkin kita upacara saja nanti, tapi sedang kita upayakan  kita mau rangkaikan dengan perkemahan Sabtu Minggu.  Ada wacana ke arah sana,” katanya.

   Jika dilaksanakan perkemahan Sabtu Minggu ini, pihaknya memilih tempat di lapangan upacara kantor walikota Jayapura.  Tentunya kegiatan ini akan melibatkan anak-anak sekolah dan bidang SD SMP SMA di tingkat Kwartir Cabang Kota Jayapura.

   Namun  demikian dia juga  berharap pembinaan Pramuka di tingkat Kwartir Cabang Kota Jayapura tetap bertumbuh dan berkembang sesuai dengan harapan terutama di sekolah-sekolah yang ada di wilayah-wilayah Distrik Muara Tami dan sekitarnya.

   Apalagi kata dia, beberapa waktu lalu pihaknya sudah melantik pengurus Pramuka di tingkat sekolah di beberapa distrik yang ada di Kota Jayapura. Karena itu, kata dia, peran dari para gugus depan ini juga turut membantu dalam hal meningkatkan dan pengembangan kepramukaan di Kwartir Cabang Pramuka Kota Jayapura. (roy/tri)

Baca Juga :  Bangun Silaturahmi, dengan Komunitas Muslim Wamena

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

Berita Terbaru

Artikel Lainnya