Meski demikian, PT AMJ mengakui masih terdapat keterbatasan anggaran untuk memperluas jaringan ke RW 1 dan RW 2. Oleh karena itu, pihaknya berharap ada dukungan dari Pemerintah Kota, pemerintah kampung agar seluruh warga bisa menikmati akses air bersih secara merata.
“Kami menargetkan pada tahun 2026 nanti seluruh RW di Kampung Koya Koso sudah tersambung jaringan air bersih,” jelasnya. “Nanti akan kami hitung kebutuhan anggaran untuk pemasangan di dua RW lainnya, sehingga semua warga bisa menikmati manfaat air bersih yang berkelanjutan,” lanjutnya.
Program air bersih di Koya Koso ini menjadi bagian dari komitmen Pemerintah Kota Jayapura bersama PT AMJ untuk meningkatkan pelayanan dasar masyarakat, khususnya di wilayah perbatasan dan kampung-kampung yang selama ini belum terlayani jaringan air minum.(kim/tri)
Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos
BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS https://www.myedisi.com/cenderawasihpos