Thursday, April 18, 2024
26.7 C
Jayapura

Pengawasan di Pelabuhan Laut Jayapura Diperketat

Suasana di Pelabuhan Laut Jayapura, dimana Polsel KPL akan meningkatkan pengawasan jelang Ramadan.( FOTO : Elfira/Cepos)

JAYAPURA- Jelang bulan suci Ramadan Polsek Kawasan Pelabuhan Laut (KPL) Jayapura akan melakukan pengawasan ketat  terhadap keluar masuknya barang dan orang di Pelabuhan Laut Jayapura.

 Kapolres Jayapura Kota AKBP Gustav R Urbinas yang dikonfirmasi melalui  Kapolsek KPL Jayapura Iptu Joko Prayogo menjelaskan tujuan  utama pengawasan tersebut dilakukan untuk  menjaga penumpang maupun orang-orang  yang tidak bertanggung jawab membawa barang-barang terlarang.

 Dikatakan, jika dalam pengawasan di Pelabuhan Jayapura ada oknum penumpang  yang tertangkap membawa barang-barang seperti ganja ataupun minuman beralkohol. Maka pihaknya akan memberikan sanksi tegas  sesuai dengan perundang-undangan.

“Kalau ada yang kedapatan membawa ganja ataupun Miras saat kita melakukan razia, barangnya akan kita sita dan pelaku akan kita tindak tegas,” ungkapnya.

Baca Juga :  Dipengaruhi Miras, Pacar Dua Kali Dirudapaksa

Dalam razia  yang dilakukan di Pelabuhan Jayapura itu Polsek Kawasan Pelabuhan Laut Jayapura melibatkan 21 personel . Dengan sistem pengamanan yang dilakukan terbuka dan tertutup. “Dalam pengawasan di Pelabuhan Laut Jayapura kami diback up dari Satuan Narkoba Polres Jayapura Kota,” terangnya.

Disinggung apakah ada pembuatan Pos saat Ramadan nanti, Kapolsek menerangkan belajar dari pengalaman tahun kemarin bahwa ada Pos terpadu artinya Pos Gabungan yang melibatkan TNI-Polri, Dinas Kesehatan, KSOP dan instansi lainnya. “Untuk  pelabuhan laut Jayapura rencana akan dibuat 1 pos dan pelabuhan kecil  di APO  akan dibuat 1 pos,” pungkasnya. (fia/wen)

Suasana di Pelabuhan Laut Jayapura, dimana Polsel KPL akan meningkatkan pengawasan jelang Ramadan.( FOTO : Elfira/Cepos)

JAYAPURA- Jelang bulan suci Ramadan Polsek Kawasan Pelabuhan Laut (KPL) Jayapura akan melakukan pengawasan ketat  terhadap keluar masuknya barang dan orang di Pelabuhan Laut Jayapura.

 Kapolres Jayapura Kota AKBP Gustav R Urbinas yang dikonfirmasi melalui  Kapolsek KPL Jayapura Iptu Joko Prayogo menjelaskan tujuan  utama pengawasan tersebut dilakukan untuk  menjaga penumpang maupun orang-orang  yang tidak bertanggung jawab membawa barang-barang terlarang.

 Dikatakan, jika dalam pengawasan di Pelabuhan Jayapura ada oknum penumpang  yang tertangkap membawa barang-barang seperti ganja ataupun minuman beralkohol. Maka pihaknya akan memberikan sanksi tegas  sesuai dengan perundang-undangan.

“Kalau ada yang kedapatan membawa ganja ataupun Miras saat kita melakukan razia, barangnya akan kita sita dan pelaku akan kita tindak tegas,” ungkapnya.

Baca Juga :  Dipengaruhi Miras, Pacar Dua Kali Dirudapaksa

Dalam razia  yang dilakukan di Pelabuhan Jayapura itu Polsek Kawasan Pelabuhan Laut Jayapura melibatkan 21 personel . Dengan sistem pengamanan yang dilakukan terbuka dan tertutup. “Dalam pengawasan di Pelabuhan Laut Jayapura kami diback up dari Satuan Narkoba Polres Jayapura Kota,” terangnya.

Disinggung apakah ada pembuatan Pos saat Ramadan nanti, Kapolsek menerangkan belajar dari pengalaman tahun kemarin bahwa ada Pos terpadu artinya Pos Gabungan yang melibatkan TNI-Polri, Dinas Kesehatan, KSOP dan instansi lainnya. “Untuk  pelabuhan laut Jayapura rencana akan dibuat 1 pos dan pelabuhan kecil  di APO  akan dibuat 1 pos,” pungkasnya. (fia/wen)

Berita Terbaru

Artikel Lainnya