Monday, November 3, 2025
26.7 C
Jayapura

Festival SSB Resmi Bergulir, Diharap Cetak Bibit Atlet Muda Papua

JAYAPURA — Dalam semarak peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-97 tahun 2025, Pemerintah Kota Jayapura melalui Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) menggelar Festival Sekolah Sepak Bola (SSB) Kategori Umum Usia 12 Tahun serta Turnamen Bola Basket Pelajar SMA/SMK dan Klub se-Kota Jayapura bagi Orang Asli Papua (OAP).

Kegiatan ini dibuka secara resmi oleh Wali Kota Jayapura, Abisai Rollo yang diwakili Plt. Asisten I Sekda Kota Jayapura, Ni Nyoman Sri Antari, di Lapangan Trikora Abepura, Kamis (30/10).

Dalam sambutan Walikota, Ni Nyoman Sri Antari menegaskan bahwa kegiatan ini bukan sekadar ajang perlombaan, tetapi juga momentum untuk menghidupkan kembali semangat Sumpah Pemuda melalui aksi nyata di bidang olahraga.

Baca Juga :  Biaya TK dan PAUD Mahal, Wali Kota Siapkan Kebijakan

“Melalui kegiatan ini, Pemerintah Kota Jayapura ingin menegaskan bahwa semangat Sumpah Pemuda tidak hanya diingat, tetapi juga dihidupkan kembali lewat aksi nyata. Salah satunya melalui olahraga yang menumbuhkan semangat persaudaraan, disiplin, kerja keras, dan sportivitas juga memupuk bibit-bibit calon pemain hebat,” ujarnya.

Ia menambahkan, olahraga tidak hanya menjadi arena untuk mengadu keterampilan, tetapi juga wadah pembentukan karakter, pengembangan potensi, serta perwujudan semangat kebersamaan.

“Melalui festival sepak bola usia 12 tahun, pemerintah berupaya membina bibit-bibit muda yang kelak menjadi pemain handal. Sementara turnamen bola basket antar klub dan pelajar SMA/SMK menjadi wadah bagi anak-anak muda Papua untuk menyalurkan bakat, minat, dan memperkuat rasa percaya diri,” tambahnya.

Baca Juga :  Jaga Silahturahmi, BTM Ajak Warga Jalan Sehat

JAYAPURA — Dalam semarak peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-97 tahun 2025, Pemerintah Kota Jayapura melalui Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) menggelar Festival Sekolah Sepak Bola (SSB) Kategori Umum Usia 12 Tahun serta Turnamen Bola Basket Pelajar SMA/SMK dan Klub se-Kota Jayapura bagi Orang Asli Papua (OAP).

Kegiatan ini dibuka secara resmi oleh Wali Kota Jayapura, Abisai Rollo yang diwakili Plt. Asisten I Sekda Kota Jayapura, Ni Nyoman Sri Antari, di Lapangan Trikora Abepura, Kamis (30/10).

Dalam sambutan Walikota, Ni Nyoman Sri Antari menegaskan bahwa kegiatan ini bukan sekadar ajang perlombaan, tetapi juga momentum untuk menghidupkan kembali semangat Sumpah Pemuda melalui aksi nyata di bidang olahraga.

Baca Juga :  Festival Budaya Sejuta Rawa II Mappi di Gelar November 2023

“Melalui kegiatan ini, Pemerintah Kota Jayapura ingin menegaskan bahwa semangat Sumpah Pemuda tidak hanya diingat, tetapi juga dihidupkan kembali lewat aksi nyata. Salah satunya melalui olahraga yang menumbuhkan semangat persaudaraan, disiplin, kerja keras, dan sportivitas juga memupuk bibit-bibit calon pemain hebat,” ujarnya.

Ia menambahkan, olahraga tidak hanya menjadi arena untuk mengadu keterampilan, tetapi juga wadah pembentukan karakter, pengembangan potensi, serta perwujudan semangat kebersamaan.

“Melalui festival sepak bola usia 12 tahun, pemerintah berupaya membina bibit-bibit muda yang kelak menjadi pemain handal. Sementara turnamen bola basket antar klub dan pelajar SMA/SMK menjadi wadah bagi anak-anak muda Papua untuk menyalurkan bakat, minat, dan memperkuat rasa percaya diri,” tambahnya.

Baca Juga :  Pemkot Jayapura Tertibkan Anjal

Berita Terbaru

Artikel Lainnya

/