Site icon Cenderawasih Pos

CSR PT AMJ Banyak Digunakan untuk Kegiatan Sosial

Direktur umum PT AMJ,  Dr. Entis Sutisna

JAYAPURA– Direktur Umum PT Air Minum Jayapura (PTAMJ), Dr. Entis Sutisna mengaku, setiap tahun pihaknya memiliki alokasi anggaran dana CSR.  Pemanfaatan dana CSR di perusahaan tersebut lebih difokuskan untuk menunjang kegiatan-kegiatan sosial di Kota Jayapura dan Kabupaten Jayapura.

“Dana CSR PDAM memang dalam aturan di akta pendirian bahwa kita bisa mengalokasikan dana keuntungan perusahaan itu untuk kepentingan sosial,” kata Entis Sutisna, Senin (29/7) kemarin.

Untuk PT air minum Jayapura sesuai aturannya setiap tahun mereka mengalokasikan 5% dari keuntungan perusahaan itu untuk kegiatan-kegiatan sosial.

Diakui 5% ini memang masih sangat kecil.  Misalnya jika dihitung dari total keuntungan tahun 2023 sebesarRp 3,5 miliar rupiah,  total dana csr-nya hanya sekitar Rp 175 sampai Rp 200 juta untuk kepentingan CSR.

“Nah untuk itu apa yang kita lakukan yang pertama,  kami mengalokasikan untuk kegiatan-kegiatan sosial keagamaan. Ada momen Natal kemudian ada hari raya Idul Fitri, kita juga memberikan donasi-donasi terutama dengan penyiapan air minum dalam kemasan,” katanya.

Selain itu juga pihaknya juga beberapa kali membantu pembangunan gereja di wilayah kota Jayapura,  terutama berdasarkan pengajuan melalui proposal. Meskipun dananya tidak terlalu besar dialokasikan namun secara total setiap tahunnya,  pihaknya maksimal menyiapkan Rp 200 juta khusus di tahun 2024 ini.

“Memang banyak proposal-proposal yang masuk ke kami, seperti turnamen-turnamen kemudian ada lomba-lomba,  dan berbagai hajatan lainnya dari masyarakat itu juga kita bantu beberapa,” jelasnya.

Namun pihaknya juga bersyukur karena selain di bidang keagamaan, sosial, ada bidang olahraga juga yang dibantu dengan menggunakan dana CSR tersebut.  Selain itu ada juga di bidang seni budaya di mana melalui pembinaan pembinaan bakat dan seni.  Misalnya dengan memberikan bantuan ke sanggar seni budaya. “Selain sanggar ada juga beberapa komunitas budaya yang kita bantu sejauh ini,”

Karena itu dirinya berharap meskipun dengan alokasi yang sedikit dari dana CSR PT air minum Jayapura ini,  juga dapat memberikan peningkatan kontribusi perusahaan terhadap kegiatan-kegiatan keagamaan sosial budaya dan seni yang ada di kota Jayapura.

“Mudah-mudahan kalau nanti ke depan perusahaan berkembang cukup baik ya saya kira ini akan kita lebih besar mungkin alokasi CSR-nya.  Untuk saat ini terbesar itu penyiapan air minum dalam kemasan dalam beberapa kegiatan-kegiatan yang diselenggarakan,” pungkasnya. (roy/wen)

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

Exit mobile version