MIMIKA – Pria atas nama Daniel yang tenggelam di perairan Uwus, Kabupaten Asmat, Provinsi Papua Selatan ditemukan tewas.
Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Timika, I Wayan Suyatna dalam keterangan tertulisnya membenarkan bahwa korban ditemukan warga setempat di muara Uwus pada Rabu (24/7). “Korban ditemukan dalam kondisi sudah meninggal di muara setempat,” kata Wayan.
Jasad Daniel kemudian dievakuasi oleh warga dan diserahkan kepada keluarganya. Diberitakan sebelumnya, Daniel dilaporkan sedang menjaring ikan sebelum dilaporkan mengalami epilepsi atau kejang – kejang hingga akhirnya tenggelam.
Tenggelamnya Daniel dilaporkan oleh seorang anggota Polri bernama Bripka Azas kepada Pos Pencarian dan Pertolongan Asmat Senin sore. Menerima laporan tersebut, tim SAR gabungan langsung diberangkatkan menuju ke lokasi menggunakan perahu karet bermesin 15 pk untuk melakukan pencarian.
Wayan menyebut, dengan ditemukannya korban maka operasi SAR terhadap seorang penjaring ikan di perairan Uwus diusulkan tutup dan potensi SAR yang terlibat dikembalikan ke kesatuan masing-masing. “Kami berterimakasih tim SAR juga sudah menjalankan tugasnya membantu pencarian,” tutup Wayan. (wmm/ade)
Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos
BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS https://www.myedisi.com/cenderawasihpos