MIMIKA – Ada 358 siswa yang menduduki kelas IX di SMP Negeri 2 Mimika. Mereka diharapkan lulus ke jenjang berikutnya dalam ujian sekolah yang menentukan nasib mereka 13 Mei 2024 nanti.
Kepala Sekolah SMP Negeri 2 Mimika, Oktovina S. Titahena S.Pd mengatakan, siswa-siswi kelas IX sebelumnya sudah mengikuti ujian praktek dengan 3 mata pelajaran. Diantaranya mata pelajaran (mapel) Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan (PJOK), Seni dan Prakarya. Saat ini tinggal menunggu ujian sekolah digelar.
“Itu sudah dilaksanakan satu minggu kemarin dan sudah selesai,” kata Oktovina saat ditemui di SMP Negeri 2 Mimika, Kamis (2/5/2024).
Oktovina mengatakan, untuk menentukan peserta didiknya lulus ke jenjang SMA, nilai yang diambil 70 persen diambil dari nilai semester 1 sampai semester 5, dan sedangkan 30 persen diambil dari nilai ujian sekolah dan ulangan harian di kelas IX. “Try Out sudah dilaksanakan, kita SMP Negeri 2 Mimika siap melaksanakan ujian (Sekolah),” ujar Dia.
Oktovina berharap, peserta didiknya mampu memberikan yang terbaik saat ujian sekolah nanti sehingga dapat lulus dengan 100 persen.
Dia juga bilang, ujian sekolah tahun ini masih dilaksanakan sesuai dengan standar kurikulum K13 (Kurikulum 2013). (mww)
Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos
BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS https://www.myedisi.com/cenderawasihpos