Friday, January 30, 2026
26.9 C
Jayapura

PKK Dan Tim Posyandu Harus Hadir Ditengah Masyarakat

SENTANI – Bupati Jayapura Yunus Wonda, melaksanakan pengukuhan dan pelantikan Tim Penggerak PKK dan Tim Pembina Posyandu Kabupaten Jayapura masa bakti 2025-2030.

“Dengan pelantikan ini kami harap agar tim penggerak PKK dapat hadir ditengah-tengah masyarakat, dalam menjalankan program posyandu dimasyarakat, Bakan membantu meningkatkan perekonomian -perekonomian keluarga,” katanya kepada Cenderawasih Pos, Rabu (28/5) lalu.

Dirinya juga  mengharapkan agar, PKK dapat menjalankan perannya sesuai dengan tupoksinya masing-masing, program dan target yang telah ditetapkan dapat dilakukan.

Sementara itu, Ketua PKK Kabupaten Jayapura Ny. Dewi S. Wonda, menjelaskan setelah Tim PKK dan Posyandu  telah dikukuhkan dan dilantik, maka pihaknya sudah dapat melakukan program-program PKK Kabupaten Jayapura, selain melanjutkan program yang sudah ada, juga melihat program apa saja yang perlu ditambahkan.

Baca Juga :  Dinkes Kab.Jayapura Kelola Dana Otsus Rp 12 Miliar

“Apa yang menjadi ekspektasi kita dimasa bakti tahun 2025-2030, adalah meningkatkan sepuluh program PKK yakni kesehatan, sosial, pendidikan, perumahan rakyat, sandang pangan dan sebagainya, kami setelah dilantik maka akan lebih mempertajam lagi seluruh program yang telah kita susun,” terangnya.

  Menurutnya, semua program yang sudah pihaknya susun, nantinya akan dilaporkan kepada Bupati dan Wakil Bupati Jayapura, selaku Pembina dan Penasehat.”Tahun ini kami dipercayakan anggaran PKK Rp 200 juta, kami tidak melihat besar kecilnya anggaran, tetapi dengan anggaran yang ada,kita mau melaksanakan program bagi masyarakat kita,” pungkasnya .(ana)

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

Baca Juga :  Pj Bupati: ASN Pemkab Jayapura Terlibat Judi Online, Akan Disanksi

SENTANI – Bupati Jayapura Yunus Wonda, melaksanakan pengukuhan dan pelantikan Tim Penggerak PKK dan Tim Pembina Posyandu Kabupaten Jayapura masa bakti 2025-2030.

“Dengan pelantikan ini kami harap agar tim penggerak PKK dapat hadir ditengah-tengah masyarakat, dalam menjalankan program posyandu dimasyarakat, Bakan membantu meningkatkan perekonomian -perekonomian keluarga,” katanya kepada Cenderawasih Pos, Rabu (28/5) lalu.

Dirinya juga  mengharapkan agar, PKK dapat menjalankan perannya sesuai dengan tupoksinya masing-masing, program dan target yang telah ditetapkan dapat dilakukan.

Sementara itu, Ketua PKK Kabupaten Jayapura Ny. Dewi S. Wonda, menjelaskan setelah Tim PKK dan Posyandu  telah dikukuhkan dan dilantik, maka pihaknya sudah dapat melakukan program-program PKK Kabupaten Jayapura, selain melanjutkan program yang sudah ada, juga melihat program apa saja yang perlu ditambahkan.

Baca Juga :  Tahun ini, Penyaluran ADD Diperketat

“Apa yang menjadi ekspektasi kita dimasa bakti tahun 2025-2030, adalah meningkatkan sepuluh program PKK yakni kesehatan, sosial, pendidikan, perumahan rakyat, sandang pangan dan sebagainya, kami setelah dilantik maka akan lebih mempertajam lagi seluruh program yang telah kita susun,” terangnya.

  Menurutnya, semua program yang sudah pihaknya susun, nantinya akan dilaporkan kepada Bupati dan Wakil Bupati Jayapura, selaku Pembina dan Penasehat.”Tahun ini kami dipercayakan anggaran PKK Rp 200 juta, kami tidak melihat besar kecilnya anggaran, tetapi dengan anggaran yang ada,kita mau melaksanakan program bagi masyarakat kita,” pungkasnya .(ana)

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

Baca Juga :  Cicil 6 Tahun Pemkab Jayawijaya Selesaikan Pembayaran Lokasi Konam Rp 10 M

Berita Terbaru

Artikel Lainnya