Friday, March 21, 2025
23.7 C
Jayapura

Pj. Bupati Belum Ada Petunjuk Dari Kemendagri Terkait Pelantikan

SENTANI – Terkait dengan pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Jayapura, sampai dengan saat ini belum ada informasi selanjutnya.

  Pj.Bupati Jayapura, Samuel Siriwa mengatakan, pihaknya meminta kepada seluruh masyarakat di Kabupaten Jayapura untuk tetap bersabar, dan terus dukung terus dalam doa mengenai pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Jayapura.

  “Kami sampai saat ini belum menerima petunjuk dari Kemendagri mengenai pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Jayapura, baik waktu maupun tempat pelantikan,” katanya kepada Cenderawasih Pos, Selasa (18/3) kemarin.

  Menurutnya, untuk persiapan penyambutan sudah dibentuk panitia, hanya tinggal menunggu jadwal pelantikan.

  “Untuk itu kami harapkan warga Kabupaten Jayapura untuk tetap bersabar, sambil menunggu jadwal pelantikan, dan kami juga mengimbau kepada semua masyarakat untuk selalu menjaga Kamtibmas khususnya pada momen bulan ramadhan hingga Idulfitri,” pungkasnya. (ana)

Baca Juga :  Serap Aspirasi Masyarakat, Pj Bupati Jayapura Telah Kunker ke 17 Distrik

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

SENTANI – Terkait dengan pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Jayapura, sampai dengan saat ini belum ada informasi selanjutnya.

  Pj.Bupati Jayapura, Samuel Siriwa mengatakan, pihaknya meminta kepada seluruh masyarakat di Kabupaten Jayapura untuk tetap bersabar, dan terus dukung terus dalam doa mengenai pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Jayapura.

  “Kami sampai saat ini belum menerima petunjuk dari Kemendagri mengenai pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Jayapura, baik waktu maupun tempat pelantikan,” katanya kepada Cenderawasih Pos, Selasa (18/3) kemarin.

  Menurutnya, untuk persiapan penyambutan sudah dibentuk panitia, hanya tinggal menunggu jadwal pelantikan.

  “Untuk itu kami harapkan warga Kabupaten Jayapura untuk tetap bersabar, sambil menunggu jadwal pelantikan, dan kami juga mengimbau kepada semua masyarakat untuk selalu menjaga Kamtibmas khususnya pada momen bulan ramadhan hingga Idulfitri,” pungkasnya. (ana)

Baca Juga :  Tony Ho Kembali Genjot Fisik Pemain Persipura

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

Berita Terbaru

Artikel Lainnya