JAYAPURA– Plh Kepala Dinas Pendidikan Kota Jayapura, Elen Montolalu mengungkapkan, hingga saat ini belum semua sekolah di kota Jayapura sudah menerapkan Implementasi Kurikulum Merdeka (IKM).
“Pergantian penerapan IKM di semua satuan pendidikan, memang dari jenjang SD SMP SMA SMK, belum semua sekolah melaksanakan. Harapan kami di tahun ajaran baru 2024 itu semua sekolah sudah mengimplementasikan kurikulum merdeka di semua satuan pendidikan,” kata Elen Montolalu, Jumat (3/11).
Dia menerangkan, persentase yang paling banyak untuk satuan pendidikan yang belum melaksanakan IKM ini ada di jenjang sekolah dasar. Persentasenya sekitar 30% dari jumlah sekolah jenjang SD di Kota Jayapura. Artinya sudah 70% jenjang SD di Kota Jayapura sudah melaksanakan IKM tersebut.
Hal yang mempengaruhi sekolah-sekolah yang belum menerapkan IKM ini lebih kepada belum adanya kesiapan dari sekolah-sekolah untuk menerapkan kurikulum baru tersebut.”Menjadi sekolah-sekolah yang belum melaksanakan nikah yang ini mereka masih menjalankan kurikulum tingkat satuan pendidikan (KTSP),” bebernya.