Friday, April 26, 2024
26.7 C
Jayapura

Lomba Makan Papeda Warnai Peringatan Hari Pattimura

MERAUKE– Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan Nasional Pattimura atau Pattimura Day ke-205,  Ikatan Keluarga Nusa Ina, Ambon dan Lease (Nusalea) Merauke menggelar atraksi dan lomba,  di Pantai Lampu Satu, Kelurahan Samkai Merauke, Minggu  (8/5).

Lomba dan atraksi  ini diawali dengan tabur bunga di Taman Makam Pahlawan. Kemudian dilanjutkan dengan lomba makan telur kuning,  kemudian lomba mengayam ketupat. Lalu lomba makan papeda dan terakhir atraksi pukul menyapu. 

Untuk tiga lomba tersebut, masing-masing diikuti 20 perserta yang tidak hanya berasal dari warga etnis Maluku yang ada di  Merauke, tapi juga etnis lain yang mau berpartisipasi dalam kegiatan tersebut.

Lomba makan papeda merupakan salah satu lomba  yang mendapat perhatian  dari warga yang Merauke yang  datang memenuhi Pantai Lampu Satu  Merauke tersebut. Termasuk atraksi  pukul menyapu.

Baca Juga :  KPU Merauke Diberi Hibah Rp 75 Miliar

Ketua Ikatan Nusalea Taufik Latarisa, S.Sos,  mengungkapkan,  kehadiran warga  Maluku khususnya dari ikatan keluarga Nusalea di Merauke karena terpanggil untuk sama-sama membangun negeri tercinta Animha Merauke ini. 

‘’Dengan Hari Patrrimura ke-205, kita Pattimura-Pattimura muda yang bangkit dan meneruskan perjuangan Pattimura dimanapun dan kapanpun. Kita Maluku tetap membuat yang terbaik untuk negeri ini,’’ kata  Taufik Lattarissa.

Sebagai orang Maluku yang ada di tanah rantau yang memiliki satu gandong,  kata Taufuik Latarissa, harus tetap menjunjung tinggi, saling menghargai toleransi antar umat beragama, toleransi antar suku di bumi Animha.

‘’Kita orang Maluku belum pernah mengganggu siapapun. Karena kita tahu bahwa kita adalah tamu di negeri ini. Oleh karena itu kepada bersaudara Maluku, mari dengan hari Pattimura ini, kita satukan antar  kita bersaudara orang Maluku di tanah Animha ini.  Kalau kita  menanamkan perjuangan Pattimura-Pattimura muda  maka generasi Pattimura berikutnya akan  mencontohkan kita perjuangan hari ini,’’ pungkasnya.

Baca Juga :  Serahkan Bantuan Cadangan Beras Pemerintah

Lomba dan  atraksi tersebut juga dihadiri Ketua Ikatan Keluarga Maluku (Ikemal) Merauke  Ir. Drs. Benjamin Latumahina, Kasrem 174/ATW  dan  ketua-ketua 6 etnis yang tergabung  dalam Ikemal Merauke. (ulo/tho)

MERAUKE– Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan Nasional Pattimura atau Pattimura Day ke-205,  Ikatan Keluarga Nusa Ina, Ambon dan Lease (Nusalea) Merauke menggelar atraksi dan lomba,  di Pantai Lampu Satu, Kelurahan Samkai Merauke, Minggu  (8/5).

Lomba dan atraksi  ini diawali dengan tabur bunga di Taman Makam Pahlawan. Kemudian dilanjutkan dengan lomba makan telur kuning,  kemudian lomba mengayam ketupat. Lalu lomba makan papeda dan terakhir atraksi pukul menyapu. 

Untuk tiga lomba tersebut, masing-masing diikuti 20 perserta yang tidak hanya berasal dari warga etnis Maluku yang ada di  Merauke, tapi juga etnis lain yang mau berpartisipasi dalam kegiatan tersebut.

Lomba makan papeda merupakan salah satu lomba  yang mendapat perhatian  dari warga yang Merauke yang  datang memenuhi Pantai Lampu Satu  Merauke tersebut. Termasuk atraksi  pukul menyapu.

Baca Juga :  Puluhan Liter Miras Lokal Saguer dan Sopi Diamankan

Ketua Ikatan Nusalea Taufik Latarisa, S.Sos,  mengungkapkan,  kehadiran warga  Maluku khususnya dari ikatan keluarga Nusalea di Merauke karena terpanggil untuk sama-sama membangun negeri tercinta Animha Merauke ini. 

‘’Dengan Hari Patrrimura ke-205, kita Pattimura-Pattimura muda yang bangkit dan meneruskan perjuangan Pattimura dimanapun dan kapanpun. Kita Maluku tetap membuat yang terbaik untuk negeri ini,’’ kata  Taufik Lattarissa.

Sebagai orang Maluku yang ada di tanah rantau yang memiliki satu gandong,  kata Taufuik Latarissa, harus tetap menjunjung tinggi, saling menghargai toleransi antar umat beragama, toleransi antar suku di bumi Animha.

‘’Kita orang Maluku belum pernah mengganggu siapapun. Karena kita tahu bahwa kita adalah tamu di negeri ini. Oleh karena itu kepada bersaudara Maluku, mari dengan hari Pattimura ini, kita satukan antar  kita bersaudara orang Maluku di tanah Animha ini.  Kalau kita  menanamkan perjuangan Pattimura-Pattimura muda  maka generasi Pattimura berikutnya akan  mencontohkan kita perjuangan hari ini,’’ pungkasnya.

Baca Juga :  Besok,  Hasil Tes CPNS Diumumkan

Lomba dan  atraksi tersebut juga dihadiri Ketua Ikatan Keluarga Maluku (Ikemal) Merauke  Ir. Drs. Benjamin Latumahina, Kasrem 174/ATW  dan  ketua-ketua 6 etnis yang tergabung  dalam Ikemal Merauke. (ulo/tho)

Berita Terbaru

Artikel Lainnya